Kampanye di Sumut, Prabowo-Gibran Tegaskan Tak Ragu Lanjutkan Program Jokowi
Calon Presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto mengangkat seorang bocah saat Kampanye Akbar di Stadion Baharoeddin Siregar di Deli Serdang, Sumatera Utara, Rabu 7 Februari 2024-Dok. TKN Prabowo-Gibran -
"Kita sudah kumpulkan dan merencanakan, membuat suatu strategi transformasi bangsa yang akan membawa Indonesia menuju negara hebat, makmur, dan sejahtera di mana rakyat semuanya akan sejahtera," tuturnya.
Menurutnya, suatu negara dibentuk untuk memenuhi kehidupan rakyat dalam keadaan baik dan tidak kekurangan apapun. "Tujuan kita merdeka, tujuan kita bernegara adalah untuk hidup sejahtera," ujar Prabowo.
"Kalau dalam keadaan sakit ada rumah sakit, ada obat, ada dokter, kalau anak-anak perlu sekolah harus ada sekolah, kalau orang perlu pekerjaan ada pekerjaan yang gajinya baik, bukan UMR," tambahnya.
BACA JUGA:Beri Dukungan Kepada Prabowo-Gibran, Perempuan Tionghoa Ingin Kontribusi Nyata Menuju Indonesia Maju
Oleh karena itu, hari pencoblosan pada 14 Februari bagi Prabowo sangat menentukan masa depan bangsa dalam beberapa tahun ke depan.
"Tujuh hari lagi kalian akan menentukan masa depan bangsa Indonesia. Tidak hanya (untuk) lima tahun yang akan datang, mungkin untuk 15 dan 20 tahun, bahkan 30 tahun," jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: