Dijamin Manis! Ini 3 Tips Pilih Jeruk Santang Sambut Imlek
Imlek 2024-Tips memilih jeruk santang-Dimas Rafi
JAKARTA, DISWAY.ID – Jeruk santang atau jeruk mandarin identik dengan perayaan Imlek.
Kalau tidak pintar-pintar memilih, umumnya buah ini dikenal dengan cita rasa yang asam dan segar.
Bagaimana caranya agar mendapat yang manis?
Dalam bahasa Cina, jeruk memiliki pengucapan yang sama dengan “sukses”.
Oleh karena itu, memakan dan memajang jeruk saat Tahun Baru Imlek diyakini membawa keberuntungan.
BACA JUGA:Intip Lilin Senilai Rp20 Juta di Klenteng Hok Lay Kiong, Simbol Doa dan Harapan
Menurut Titin, penjual aneka buah-buahan di Pasar Induk, musim buah kecil ini biasanya dimulai pada bulan Desember hingga Januari.
“Begitu musim mangga berakhir, dia beralih ke jeruk kelapa, tapi (kuantitasnya) tidak sebanyak mangga,” katanya kepada Disway.
Nah, sebelum memutuskan membeli, simak dulu 3 cara memilih jeruk Santang manis langsung dari penjual buahnya. Apa saja?
BACA JUGA:Wajib Icip! Kue Keranjang Ini Paling Best Seller, Ada Rasa Jeruk
Tips Memilih Jeruk Santang
1. Lihat Warna Jeruk Santang
Kulit dan buah jeruk Santang umumnya berwarna kuning.
Jika Anda ingin membeli jeruk berukuran kecil dengan rasa yang manis, sebaiknya pilih jeruk yang berwarna lebih gelap.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: