Kampanye AMIN Membludak, Pendukung Punya Akses VIP Tak Bisa Masuk

Kampanye AMIN Membludak, Pendukung Punya Akses VIP Tak Bisa Masuk

Kampanye AMIN-Susah masuk meski punya akses VIP-Dimas Wijanarko

JAKARTA, DISWAY.ID - Animo simpatisan dari AMIN untuk meramaikan kampanye akbar tumpah ruah hingga ke depan Stasiun Ancol.

Dampaknya, meski punya akses VIP, mereka tetap tak bisa masuk ke dalam JIS. 

Acara tersebut dihelat oleh Pasangan calon presiden nomor urut satu, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar menghelat kampanye Akbar yang dilangsungkan di Jakarta International Stadium (JIS).

BACA JUGA:Ahmad Dhani, El, dan Dul Tiba di GBK, Ramaikan Kampanye Prabowo Gibran

Dari pantauan Disway, akibat membludaknya simpatisan yg bertandang ke JIS,  banyak simpatisan yang meskipun memiliki kartu akses VIP menjadi tidak bisa masuk ke dalam JIS.

"Saya dapet di VIP Barat, tapi percuma orangnya juga rame banget ini. Jadi kaga bisa masuk saya," ujar Rohaya.

BACA JUGA:Anak-Anak Ikut Kampanye AMIN, Ini Kata Warga Depok

Seraya dengan apa yg dialami Rohaya, simpatisan yang lain, Sumini mengaku tidak jadi untuk masuk ke dalam JIS karena membludaknya warga.

"Saya juga ada ini VIP, tapi percuma mas, di sana udah rame sesak, nggak kuat saya ngelanjutinnya," ujar ibu berusia 53 tahun tersebut.

Diketahui sebanyak kurang lebih 82.000 simpatisan AMIN datang ke Jakarta International Stadium untuk mendengarkan orasi dari pasangan Anies dan Muhaimin.

Karena kampanye yang bertepatan harinya, maka ramai pula di media sosial menjadi trending yaitu JIS VS GBK.

Masing-masing buzzer atau pendukung mengklaim massa mereka paling banyak. Hal itu terjadi menyambut kampanye akbar, menjelang masa tenang Pemilu 2024 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: