Wartawan Jakarta Selatan dan Pemkot Santunan Anak Yatim
Wartawan Jakarta Selatan bersama Pemerintah Kota Jakarta Selatan mengadakan santunan kepada puluhan anak yatim piatu.-Fajar Ilman/Carep-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Wartawan Jakarta Selatan bersama Pemerintah Kota Jakarta Selatan mengadakan santunan kepada puluhan anak yatim piatu.
Santunan anak yatim dilaksanaan bersamaan buka bersama di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, pada Jumat 5 April 2024.
Ketua Wartawan Jakarta Selatan, Rubin Tarigan, menyampaikan rasa syukurnya atas kolaborasi ini.
BACA JUGA:Mengular, Ribuan Kendaraan Terjebak Macet di Tol MBZ Tengah Malam Hingga Pagi Ini
"Kami bersyukur bisa mengadakan acara buka bersama ini, terutama dengan dukungan dari Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan," ujarnya.
Rubin juga menekankan pentingnya kepedulian terhadap sesama, terutama dalam membantu mereka yang membutuhkan.
"Kegiatan bersama anak yatim ini memang harus terus dilakukan. Karena saling berbagi di Bulan Suci Ramadhan amatlah penting," tambahnya.
Sementara itu, Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Selatan, Ali Murtado, menyatakan bahwa acara buka bersama ini tidak hanya sebagai ajang silaturahmi, tetapi juga untuk menumbuhkan rasa kepedulian antar sesama.
"Dengan acara ini, kami berharap meningkatkan sinergitas antara jajaran Pemerintah Kota dan awak media," ucap Ali.
BACA JUGA:Terminal Kalideres Bagikan Santunan Anak Yatim di Tengah Geliat Mudik
Ali juga berharap bahwa santunan yang diberikan kepada 20 anak yatim piatu tersebut akan memberikan dampak positif dan bermanfaat bagi mereka.
"Semoga santunan ini dapat menambah keberkahan pada bulan Ramadan," tambahnya.
Acara yang didukung oleh Indofood dan Baznas ni bertujuan untuk menumbuhkan rasa kepedulian terhadap anak yatim piatu, khususnya di bulan suci Ramadan. (Fajar Ilman)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: