Cukup Pakai Smartphone, Ini 5 Hack Menangkap Keindahan Vespa
Cukup Pakai Smartphone, Ini 5 Hack Menangkap Keindahan Vespa -Piaggio Indonesia-
JAKARTA, DISWAY.ID-- PT Piaggio Indonesia baru saja meluncurkan model Vespa terbaru, New Vespa Primavera & Vespa Sprint Model Year 2024, dengan pilihan warna yang beragam dan kekinian bagi mereka yang berjiwa muda.
Vespa terbaru ini cocok banget untuk jadi objek foto konten media sosial yang catchy dengan desainnya yang sangat ikonis dan legendaris lintas generasi. Sampai sekarang pun, Vespa konsisten menjadi idaman para pencinta premium lifestyle.
BACA JUGA:Vespa Babe Cabita Terjual Rp212 Juta, Disumbangkan Melalui Yayasan Ustadz Khalid Basalamah
BACA JUGA:Vespa Primavera dan Vespa Sprint 2024 Terbaru Resmi Hadir, Penuh Fitur dan Teknologi Anyar
Ternyata, foto-foto yang kece untuk konten estetik Vespa di media sosial bisa dibuat hanya dengan kamera smartphone!
Selain kamu harus memahami fitur-fitur kamera di smartphone-mu, ada juga beberapa hacks lain seperti pemilihan lokasi, pencahayaan, hingga komposisi dan pengaturan kamera yang akan menentukan hasil konten sesuai preferensi.
Berikut beberapa hacks foto pakai kamera smartphone untuk menghasilkan foto konten yang menarik:
1. Setting kamera terbaik untuk hasilkan foto yang sempurna
Setiap smartphone memiliki pengaturan kamera yang berbeda, namun untuk mendapatkan hasil foto terbaik, pastikan kamera diatur pada resolusi tertinggi dan aktifkan HDR (High Dynamic Range) agar foto terlihat lebih jelas dan kontras.
BACA JUGA:Fati Indraloka Lelang Vespa Mendiang Babe Cabita, Uangnya Akan Disumbangkan untuk Bangun Masjid
BACA JUGA:Puluhan Ribu Skuteris dari Seluruh Dunia Meriahkan Vespa World Days 2024
Menangkap foto Vespa sebagai objek utama biasanya akan lebih menarik jika diambil dalam kondisi pencahayaan yang memberi spotlight utama pada Vespa tersebut, dan kamu dapat menyesuaikan exposure pada smartphone untuk mendapatkan pencahayaan yang diinginkan.
2. Kombinasikan latar belakang dengan “Magic Hours” untuk foto outdoor
Pencahayaan berpengaruh besar dalam menghasilkan foto yang menarik. Manfaatkan "magic hour" antara jam 7-9 pagi dan jam 5 sore untuk mendapatkan cahaya alami yang optimal dan memberikan bayangan dramatis serta nuansa hangat saat memotret Vespa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: