Pecco Bagnaia Menang Sprint Race di Mugello 2024, Jorge Martin Jatuh, Marquez dan Acosta Podium
Pecco Bagnaia Menang Sprint Race di Mugello 2024, Jorge Martin Jatuh, Marquez dan Acosta Podium-corsedimoto-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Tampil tak tersentuk sepanjang balap yang berlangsung 11 lap, Francesco Bagnaia berhasil memenangi sesi balap Sprint Race MotoGP Mugello 2024 pada Sabtu 1 Juni 2024.
Atas kemenangan tersebut pembalap Ducati Lenovo ini juga berhasil memperkecil selisih poin di klasemen sementara dari Jorge Martin yang terjatuh dan tidak mendapatkan poin di balapan kali ini.
BACA JUGA:Jadwal Balap MotoGP Mugello 2024, Tantangan Pecco Bagnaia Menang di Rumah Sendiri
BACA JUGA:Hasil MotoGP Catalunya 2024: Pecco Bagnaia Menang, Sukses Balas Kekalahan saat Sprint Race
Jalannya Balap
Duo Ducati, Francesco Bagnaia dan Enea Bastianini langsung melesat di depan sejak start dimulai. Jorge Martin dan Marc Marquez pun langsung membuntuti di posisi 3 dan 4.
Satu lap kemudian Jorge Martin berhasil naik ke posisi 2 setelah melewati Bastianini.
Pada lap ke 3, Enea Bastianini harus terjatuh setelah bersenggolan dengan Jorge Martin di tikungan 1 dalam perebutan posisi 2.
BACA JUGA:Pecco Bagnaia Hobi Banget Jatuh, Marc Marquez Kasih Pesan Menohok Begini!
BACA JUGA:Gak Perlu Pembuktian Lagi, Jorge Martin Yakin Ducati Tahu Siapa yang Cocok Jadi Rekan Pecco Bagnaia
Memasuki sektor terakhir di lap 3, giliran Pedro Acosta yang naik ke peringkat 4 setelah berhasil melewati Brad Binder.
Persaingan perebutan posisi 2 semakin ketat antara Jorge Martin dengan Marquez, beberapa kali pembalap Gresini Ducati itu terus memberikan tekanan untuk bisa menyalip Martin.
Akhirnya pada lap ke 6 Marquez mampu mengambil alih posisi 2 dengan akselerasi yang impresif di tikungan 5.
Jorge Martin bernasib sial setelah terjatuh di lap 8 karena kehilangan grip ban belakangnya di tikungan 1.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: