Keanehan Weton Kamis Kliwon, Awas Ada Kecerobohan Menurut Primbon Jawa

Keanehan Weton Kamis Kliwon, Awas Ada Kecerobohan Menurut Primbon Jawa

Keanehan Weton Kamis Kliwon, Awas Ada Kecerobohan Menurut Primbon Jawa---Dok. Istimewa

JAKARTA, DISWAY.ID - Pemilik weton Kamis Kliwon memiliki keanehan tersendiri yang masih banyak orang tidak ketahui.

Berdasarkan ramalan dari buku Primbon Jawa, orang yang mempunyai weton Kamis Kliwon punya bakat sebagai pemimpik serta kuasa yang tidak semua orang bisa melakukannya.

Akan tetapi terkadang ada minus atau kekurangan dari pemilik weton Kamis Kliwon, yakni terlihat lebih angkuh atau sombong.

Kenapa demikian? Karena pemilik weton Kamis Kliwon punya selera yang berkelas tinggi sehingga timbul sifat tak pernah mau ada orang lain melebihi dirinya sendiri.

BACA JUGA:Daftar Weton Tulang Wangi Ini Waspada Pantangan Bulan Suro, Terutama 7 Hari Pertama

Meski demikian ini hanyalah ramalan dari buku Primbon Jawa saja dan boleh untuk tidak dipercayai sepenuhnya.

Primbon Jawa menggunakan ilmu pengetahuan tradisional masyarakat Jawa yang mana terkadang dapat menjadi kurang akurat atau bahkan tepat.

Di antara ramalan-ramalan tersebut adalah ramalan Weton Kamis Kliwon.


Weton Kamis Kliwon, Ada Keanehan Tersendiri yang Tidak Banyak Orang Ketahui.--Freepik

Salah satu hari yang termasuk dalam weton Kamis Kliwon adalah Kamis, 26 Oktober 2023.

BACA JUGA:11 Daftar Weton Tulang Wangi yang Dilarang Keluar saat Malam 1 Suro, Apa Saja?

Menurut kalender Jawa, tanggal ini masuk dalam 11 Bakda Mulud 1975. Sedangkan dalam penanggalan Hijriah, bertepatan dengan 11 Rabiul Akhir 1445.

Menurut laman ki-demang.com, pemilik weton Kamis Kliwon memiliki kelebihan dan kekurangan tertentu.

Kelebihannya meliputi kemampuan berbicara dan bergaul dengan baik, periang, ambisius, dan setia pada janji-janjinya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: