Ada Rekayasa Lalu Lintas saat Sudirman Loop 2024 di Jakarta, Cek Daftar Rute yang Dialihkan
Ada rekayasa lalu lintas saat Sudirman Loop 2024 di Jakarta.--TMC Polda Metro Jaya
JAKARTA, DISWAY.ID - Dalam waktu dekat, pelaksanakan Zebra Bhayangkara Presisi Sudirman Loop 2024 akan diselenggarakan di kawasan Gelora Bung Karno (GBK).
Sudirman Loop 2024 merupakan event akbar balap sepeda bertaraf Nasional yang akan diselenggarakan di Jalan Jendral Sudirman, Jakarta pada Minggu, 13 Juli 2024.
Kegiatan ini berlangsung dalam memperingati Hari Bhayangkara ke-78 yang jatuh pada 1 Juli 2024 lalu.
BACA JUGA:Menpora Dito Lakukan Pengukuhan Kontingen Indonesia di Olimpiade Paris 2024
Melansir dari laman resminya, Sudirman Loop 2024 diselenggarakan sebagai wujud Korlantas Polri dalam berinteraksi dengan masyarakat melalui kegiatan olahraga sepeda.
Selain itu, kegiatan ini digelar untuk meningkatkan minat dan partisipasi masyarakat dalam bersepeda, serta mendukung atlet balap sepeda Indonesia yang pertama kali lolos ke Olimpade tahun 2024.
Untuk mendukung acara ini, Polda Metro Jaya akan berlakukan rekaya lalu lintas di sekitar lokasi kegiatan mulai pukul 03.00 WIB - selesai.
Pengguna jalan di kawasan GBK akan dialihkan sementara, berikut informasi lengkapnya.
BACA JUGA:Indonesia Kirim 29 Atlet di Olimpiade Paris 2024, Menpora Harap Bisa Ukir Sejarah
Daftar Rute Pengalihan Lalu Lintas saat Sudirman Loop 2024
1. Arus lalu lintas dari arah JI. Mh. Thamrin yang menuju Jl. Jendral Sudirman dialihkan Ke Jl. Imam Bonjol.
2. Arus lalu lintas dari arah JI. Imam Bonjol yang menuju Jl. Bund. HI dan Jl. Pamekasan dialihkan Ke Jl. Agus Salim & arus lalu lintas > dari arah Jl. Agus Salim yang menuju Jl. Bundaran HI Dan Jl. Pamekasan ddialihkan ke JI. Imam Bonjol.
3. Arus lalu lintas dari arah Jl. Galunggung yang menuju Jl. Jendral Sudirman dialihkan kembali ke Jl. Galunggung.
4. Arus lalu lintas dari arah Jl. Prof. Dr. Satrio/Casablanca yang menuju Jl. Jendral Sudirman dialihkan ke Jl. Kh. Mas Mansyur/Tn. Abang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: