Cara Daftar Jadi Peserta Upacara 17 Agustus 2024, Jangan Sampai Keliru!

Cara Daftar Jadi Peserta Upacara 17 Agustus 2024, Jangan Sampai Keliru!

Cara daftar jadi peserta upacara 17 Agustus 2024 di IKN dan Jakarta.---setneg.go.id

JAKARTA, DISWAY.ID - Link dan cara daftar menjadi peserta Upacara 17 Agustus 2024.

Upacara peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) digelar setiap tanggal 17 Agustus 2024.

Tidak hanya dihadiri oleh pejabat, upacara kemerdekaan juga bisa diikuti oleh masyarakat umum.

BACA JUGA:Lirik Lagu Bendera - Cokelat, Persiapan untuk Perayaan 17 Agustus!

BACA JUGA:10 Promo 17 Agustus 2024 Spesial Hari Kemerdekaan, Wisata, Makanan, hingga Hotel

Mendekati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia atau HUT ke-79 RI, pemerintah telah menyiapkan upacara Bendera Merah Putih di dua tempat, yakni Istana Merdeka Jakarta dan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Pemerintah setiap tahunnya menyediakan kuota undangan peserta Upacara 17 Agustus 2024.

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno mengatakan kuota undangan peserta upacara 17 Agustus 2024 di Jakarta dan IKN jumlahnya terbatas.

Pratikno menyebut kuota terbatas itu mendahulukan warga yang lebih cepat mendaftar.

"Di IKN maupun di Jakarta upacara penyelenggaraan 17 Agustus dengan undangan kurang lebih di IKN kami mempersiapkan 1.000 di pagi hari, sore hari 1.000 plus yang 380 di main hall. Untuk di Jakarta, 1.500 (upacara) pagi dan 1.500 sore," kata Pratikno kepada wartawan.

BACA JUGA:Daftar 76 Paskibraka Nasional 2024 yang Akan Dikukuhkan dan Bertugas di IKN 17 Agustus 2024

Untuk pelaksanaan upacara 17 Agustus 2024 di IKN akan dihadiri dan dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Presiden terpilih Prabowo Subianto.

Di lokasi ini akan difokuskan untuk upacara Detik-Detik Proklamasi dan Pengibaran Bendera.

Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Timur Sri Wahyuni menyampaikan terkait persiapan upacara 17 Agustus 2024 di IKN, mengundang tokoh masyarakat Bumi Etam dan memutuskan warga sekitar tidak diizinkan untuk mengikuti agenda tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: