Everblast Festival 2024 di Gambir Expo Kemayoran 30 November, Line Up hingga Harga Tiket

Everblast Festival 2024 di Gambir Expo Kemayoran 30 November, Line Up hingga Harga Tiket

Line up dan harga tiket Everblast Festival 2024 di Gambir Expo Kemayoran pada Sabtu, 30 November 2024.--Instagram @akselerasi.ent

JAKARTA, DISWAY.ID - Line up Everblast Festival 2024 telah dirilis oleh promotor.

Everblast Festival kembali hadir untuk memberikan hiburan kepada masyarakat, khususnya penikmat musik di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta pusat pada November 2024 mendatang.

Everblast Festival merupakan festival musik nostalgia tahun 2000-an yang menghadirkan band-band internasional dan lokal populer.

BACA JUGA:SERBU! Harga Tiket Konser 10CM di Jakarta 30 November Paling Murah Cuma Rp1 Jutaan Aja

Melalui festival musik ini, Akselerasi Entertainment selaku promotor akan mengajak penonton bernostalgia dengan band-band era tahun 2000-an untuk memberikan menghasilkan pengalaman yang tak terlupakan.

Berbeda dengan tahun sebelumnya yang digelar dua hari, Everblast Festival 2024 hanya digelar selama satu hari dengan lokasi yang sama.

Everblast Festival 2024 digelar di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta Pusat pada Sabtu, 30 November 2024.

Akselerasi Entertainment pun telah merilis line up Everblast Festival 2024 yang menghadirkan band-band internasional dan lokal.

Beberapa band yang sebelumnya tampil di Everblast Festival 2023 kembali meriahkan festival musik ini.

BACA JUGA:Resmi Rilis! Harga Tiket Konser BoA di Jakarta Paling Murah Rp1,4 Juta

Sebanyak 14 band-band yang akan tampil di festival musik yang digelar Gambir Expo Kemayoran, Jakarta Pusat.

Line Up Everblast Festival 2024

Sejumlah band-band yang akan memeriahkan panggung Everblast Festival 2024, baik lokal maupun internasional.

Band-band yang akan tampil, seperti Sleeping With Sirens, Two Door Cinema Club, Nidji, The Adams, hingga Efek Rumah Kaca.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: