Kapolres Sebut 7 Mayat di Kali Bekasi Semuanya Laki-Laki dan Tak Ada Luka
JAKARTA, DISWAY.ID - Polisi masih menelusuri penemuan 7 mayat di kali Bekasi dengan semua jenis kelamin yaitu laki-laki.
Usia mereka rata-rata belasan tahun.
Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol Dani Hamdani membeberkan kronologi penemuan 7 mayat tersebut kali pertama dilaporkan oleh warga.
BACA JUGA:7 Mayat di Kali Bekasi Awalnya Niat Hendak Tawuran, Begini Klarifikasi Kapolres
Menurut Dani, semuanya adalah laki-laki dan usia belasan tahun.
“Semua laki-laki, usia belasan tahun,” ucapnya.
Dani menegaskan sejauh ini tidak ditemukan luka di tubuh 7 mayat.
BACA JUGA:7 Mayat Mengambang di Kali Bekasi Diduga Korban Tawuran
Polisi juga belum mengetahui apakah mereka warga Bekasi atau bukan.
“Belum ada keluarga yang mengaku kehilangan atau datang. Kami masih melakukan penyisiran, apakah masih ada mayat atau tidak,” katanya.
“Pakai baju biasa. Tidak ada luka,” ungkapnya.
BACA JUGA:Geger! 7 Mayat Ditemukan Mengapung di Kali Bekasi, BPBD Lakukan Evakuasi
Selain itu, sebanyak 7 mayat mengambang di kali Bekasi diduga hendak melakukan tawuran.
Hal itu berdasarkan keterangan saksi mata yang dilaporkan kepada polisi.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: