Disambut Letusan Petasan, Cosplay Prabowo-Gibran Diadang Palang Pintu di Monas

Disambut Letusan Petasan, Cosplay Prabowo-Gibran Diadang Palang Pintu di Monas

Cosplay presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka diadang Palang Pintu saat mendatangi Kongres Rakyat Indonesia di kawasan Monas, Jakarta Pusat pada Jumat, 18 Oktober 2024.-Disway.id/Cahyono-

JAKARTA, DISWAY.ID - Cosplay presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka diadang Palang Pintu saat mendatangi Kongres Rakyat Indonesia di kawasan Monas, Jakarta Pusat pada Jumat, 18 Oktober 2024.

Pantauan Disway.id di lokasi pada pukul 15.00 WIB, ratusan orang dari berbagai aliansi berkumpul di Jalan Silang Merdeka Daya Barat, Monas.

BACA JUGA:Membludak Saat Pelantikan Prabowo, KAI Tambah 104 Perjalanan LRT Jabodebek

BACA JUGA:Daftar Lengkap Musisi di Pesta Rakyat Pelantikan Prabowo-Gibran Berikut 14 Lokasi Panggungnya

Terlihat ratusan orang datang dari arah Jalan Medan Merdeka Selatan mengiringi dua orang pria yang mengenakan topeng Prabowo dan Gibran.

Namun kedatangan mereka dihadang oleh ledakan petasan renceng yang dinyalakan oleh seorang pria. Bunyi petasan itu pun sangat memekakan telinga. 

Usai rentetan ledakan petasan usai, cisplay Prabowo-Gibran diadang oleh Palang Pintu.

Layaknya pasangan penganting Betawi, si Palang Pintu memerikan syarat jika cosplay Prabowo-Gibran ingin masuk ke lokasi acara.

Adapun di lokasi acara terdapat panggung hiburan dengan latar berlakang foto Jokowi, Ma'ruf Amin, Prabowo dan Gibran.

BACA JUGA:Lokasi 14 Panggung Pesta Rakyat Digelar BUMN di Pelantikan Prabowo-Gibran, Berikut Jadwalnya

Usai persyaratan dipenuhi, cosplay Prabowo-Gibran yang dihantar ratusan orang pun boleh memasuki area panggung hiburan.

Di lokasi acara juga terdapat dua mobil komando (mokom) yang membentangkan spanduk bertuliskan "Terima Kasih Pak Jokowi."

Dampak ada kegiatan penyampaian pendapat tersebut, pihak kepolisian menutup Jalan Medan Merdeka Selatan.

BACA JUGA:Bima Arya: Prabowo Minta Menteri-Wamen Ramah ke Jurnalis, Nggak Boleh Menghindar

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads