Pesta Rakyat Pelantikan Prabowo-Gibran Hari Ini 20 Oktober 2024, Cek Lokasi dan Line Up
Lokasi dan line up konser gratis pesta rakyat saat pelantikan presiden Prabowo-Gibran hari ini Minggu, 20 Oktober 2024.--Instagram @disparekrafdki
JAKARTA, DISWAY.ID - Cek lokasi dan line up pesta rakyat saat pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Pelantikan Prabowo-Gibran akan digelar di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Minggu, 20 Oktober 2024 pukul 10.00 WIB.
Momen pelantikan Prabowo-Gibran hari ini akan dimeriahkan oleh pesta rakyat di sepanjang kawasan Jakarta Pusat.
BACA JUGA:Cek Perubahan Jam Operasional TransJakarta Sambut Pelantikan Prabowo-Gibran dan Pesta Rakyat
Kehadiran pesta rakyat disambut antusias oleh warga.
Pasalnya, dalam kemeriahan pesta rakyat, warga akan disuguhkan dengan konser yang diisi musisi Tanah Air hingga kuliner dari pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo mengatakan pesta rakyat untuk memeriahkan pelantikan Probowo-Gibran akan dimulai pukul 10.00 dan pukul 14.00 WIB.
"Ada yang nanti melaksanakan kegiatannya pagi, ada kegiatan-kegiatannya mulai pukul 10.00 WIB, ada yang pukul 14.00 WIB, itu semua ada waktunya," kata Susatyo.
Lokasi Pesta Rakyat Pelantikan Prabowo-Gibran
Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Nusron Wahid mengatakan pesta rakyat digelar di sepanjang kawasan Senayan-Monumen Nasional (Monas).
Panggung-panggung pesta rakyat diberi nama wilayah Indonesia.
Adapun lokasi panggung pesta rakyat saat pelantikan Prabowo-Gibran pada Minggu, 20 Oktober 2024 sebagai berikut.
- Panggung Sumatera - Gedung Bank BRI 1, Jalan Jendral Sudirman
- Panggung Kalimantan - Jalan Jendral Sudirman-Pertigaan Jalan Karet Pasar Baru Timur 5
- Panggung Sulawesi - Dukuh Atas, Depan Gedung BNI Tower
- Panggung Nusantara - Bundaran HI, Depan Gedung Plaza Indonesia
- Panggung Jawa - Area Pertigaan, Depan Gedung Thamrin Jaya
- Panggung Papua - Bundaran Patung Kuda
- Panggung IKN - Taman Pandang Istana (Pintu Masuk Monas)
- Panggung Jakarta - Bundaran HI, Depan Hotel Mandarin Oriental
- Panggung Jayakarta - Seberang Sampoerna Strategic
Line Up Pesta Rakyat Pelantikan Prabowo-Gibran
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: