Harta Kekayaan Menteri Komdigi Meutya Hafid Rp 18.7 Miliar
Dilansir dari elhkpn.kpk.go.id pada Senin, 21 Oktober 2024 harta kekayaan Meutya Viada Hafid mencapai Rp 18.7 miliar yang dilaporkan kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 22 Juli 2024 periodik 2023.-Ayu Novita-
JAKARTA, DISWAY.ID - Presiden Prabowo Subianto resmi melantik Menteri Komunikasi Digital (Komdigi), Meutya Viada Hafid pada Senin, 21 Oktober 2024.
Adapun harta Meutya Hafid mencapai Rp 18.7 miliar.
Dilansir dari elhkpn.kpk.go.id pada Senin, 21 Oktober 2024 harta kekayaan politisi partai Golkar ini melaporkan harta kekayaannya kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 22 Juli 2024 periodik 2023.
BACA JUGA:Epson Luncurkan 2 Proyektor Terbaru, Berkualitas Tinggi Produksi Dalam Negeri
BACA JUGA:Jam Tangan Prabowo dan Gibran Dijulitin Natizen, Pak Prabs Udah Gak Butuh Validasi!
Adapun rincian kekayaan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) dari Meutya ini terdiri dari 7 tanah dan bangunan yang tersebar di Jakarta dan Sleman dengan nilai Rp 20.437.120.000 atau Rp 20.4 miliar.
Kemudian, untuk alat transportasi dan mesin tercatat 2 mobil dan satu motor yang terdiri dari Motor Toyota Yamaha, tahun 2017 seharga RP 25.000.000 atau Rp 25 juta, Mobil Toyota Innova Rp 150.000.000 atau Rp 150 juta, dan Mobil Hyundai Palisade tahun 2021 seharga Rp 450.000.000 atau Rp 450 juta.
Lalu, untuk harta bergerak lainnya senilai Rp 198.000.000 atau Rp 198 juta, kas dan setara kas Rp 6.068.096.636 atau Rp 6 miliar dengan hutang Rp 8.600.000.000 atau Rp 8.6 miliar.
BACA JUGA:Cak Imin Hingga AHY yang Dipercaya Jadi Menko Strategis Presiden Prabowo
BACA JUGA:Sosok Aldi Mahendra Pembalap Indonesia Pertama yang Raih Juara Dunia WorldSSP300 2024
Kementerian Komunikasi dan Digital (Kodigi) sebelumnya bernama Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo).
Meutya menjelaskan kementerian ini berubah guna menjawab tantangan jaman kedepannya.
"Kementeriannya berubah untuk mejawab tantangan jaman jadi memang juga sudah menjadi fokus sesuai astacita bapak Presiden Prabowo," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: