Pengguna Commuter Line yang Hafal Ikrar Sumpah Pemuda Dapat Suvenir Menarik dari KAI

Pengguna Commuter Line yang Hafal Ikrar Sumpah Pemuda Dapat Suvenir Menarik dari KAI

Pengguna Commuter Line yang Hafal Ikrar Sumpah Pemuda Dapat Suvenir Menarik dari KAI-KAI-

JAKARTA, DISWAY.ID-- KAI Commuter meriahkan peringatan Hari Sumpah Pemuda 2024 dengan upacara khusus di Area Parkir Timur Stasiun BNI City, Jakarta, Senin pada Senin 28 Oktober 2024. 

Di samping itu, KAI Commuter juga mengadakan tantangan tentang pengetahuan seputar Sumpah Pemuda kepada para pengguna Commuter Line dengan hadiah suvenir menarik. 

BACA JUGA:Peringatan Hari Sumpah Pemuda, Wamen PKP Ingatkan Generasi Muda Akan Arti Rumah Layak Huni

BACA JUGA:Peringati Hari Sumpah Pemuda, Menkomdigi Ajak Generasi Muda dalam Pembangunan Sektor Digital

VP Corporate Secretary KAI Commuter Joni Martinus mengatakan, upacara dan challenge ini diadakan untuk menghargai jasa pahlawan penggagas Sumpah Pemuda.

Selain juga mengingatkan kembali tentang pemahaman sejarah perjuangan kemerdekaan Indonesia, khususnya Sumpah Pemuda yang menjadi tonggak bersejarah dalam perjalanan menuju kemerdekaan Indonesia.

“KAI Commuter mengadakan upacara Sumpah Pemuda untuk menghargai para pejuang, juga sebagai refleksi atas ide visioner pemuda tempo dulu yang menginspirasi kami agar terus dapat memberikan pelayanan terbaik untuk bangsa dan negara lewat ranah transportasi publik," kata Joni.

BACA JUGA:Hari Sumpah Pemuda, Budi Waseso Sebut Generasi Muda Bagian Penting dalam Pembangunan

BACA JUGA:Hari Sumpah Pemuda 2024, Teguh Setyabudi Soroti Peluang Lapangan Kerja untuk Generasi Muda

KAI Commuter juga membagikan suvenir cantik kepada pengguna kereta Commuter Line. 

Suvenir yang dibagikan ini berupa tumbler, goodie bag, dan cokelat kepada pengguna yang bisa mengucapkan ikrar Sumpah Pemuda secara benar.

Serta bagi yang bisa menjawab hal-hal lain berkaitan dengan Sumpah Pemuda, seperti tokoh-tokoh terlibat dan sejarahnya.

Terkait challenge Joni juga menambahkan bahwa ini bukan hanya sekadar tantangan, tetapi juga agar perayaan Sumpah Pemuda bisa digaungkan lebih luas, dan untuk membangun keakraban antara operator Commuter Line dengan pelanggan. 

BACA JUGA:5 Promo Makanan dan Minuman Pakai wondr by BNI Spesial Sumpah Pemuda, Serba Rp28 Ribu!

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads