ARMY Sabar! BTS Dirumorkan Bakal Comeback 2026, HYBE Ungkap Alasannya

ARMY Sabar! BTS Dirumorkan Bakal Comeback 2026, HYBE Ungkap Alasannya

BTS dirumorkan bakal comeback di tahun 2026.--Weverse BTS

JAKARTA, DISWAY.ID - Boy group BTS dirumorkan akan comeback dengan formasi lengkap pada tahun 2026.

Hal ini menguatkan kemungkinan rencana comeback BTS pada tahun 2025 usai seluruh member selesai menjalankan wajib militer diundur hingga satu tahun setelahnya.

Rumor BTS batal comeback tahun 2025 dan menundanya satu tahun setelahnya pada 2026 muncul saat pengumuman pendapatan kuartal ketiga HYBE, perusahaan induk agensi BTS.

BACA JUGA:6 Idol KPop Comeback Bulan November 2024, NCT DREAM, Taeyeon SNSD, hingga Jin BTS

Chief Financial Officer (CFO) agensi HYBE Lee Kyung Joon sempat membahas rencana untuk BTS dan kontribusi pendapatan usai wajib militer.

Lee Kyung Joon mengungkapkan saat ini perusahaan masih berdiskusi terkait comeback BTS.

"Saat ini kami sedang mendiskusikan aktivitas grup secara penuh untuk tahun 2026 dengan para anggota. Rencana untuk 2026 belum diselesaikan," kata Lee Kyung Joon dikutip Korea Times pada Kamis, 7 November 2024.

Menanggapi kekhawatiran penggemar terkait rencana comeback BTS yang semula diharapkan pada 2025 kemungkinan ditunda, HYBE memberikan klarifikasi bahwa pernyataan Lee Kyung Joon tidak menyiratkan perubahan pada comeback grup yang sebelumnya diharapkan pada akhir 2025.

HYBE menyebut saat ini tengah berdiskusi dengan ketujuh member mengenai aktivitas mereka setelah menjalankan wajib militer.

BACA JUGA:Lirik Lagu Sungjin DAY6 Memories dan Maknanya, Bikin Myday Nangis!

Dengan tegas HYBE menyebut akan memberikan informasi tersebut pada waktu yang tepat.

"Setelah kami merampungkan waktu dan hal-hal spesifik, kami akan memberitahu (publik) pada waktu yang tepat," tutur HYBE.

BTS Selesai Wajib Militer 2025

Seluruh anggota BTS tengah menjalani tugas wajib militer.

Dari tujuh member, dua diantaranya, Jin dan J-Hope telah menyelesaikan wajib militer mereka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads