Fedi Nuril Perang Batin di Film "1 Imam 2 Makmum", Kesetiaannya Kembali Diuji
Fedi Nuril dalam film 1 Imam 2 Makmum--Istimewa
BACA JUGA:Jadwal Bioskop Trans TV Hari Ini 25 November 2024, Nonton Film Kriminal-Aksi
Bisakah seorang suami mencintai dua istri, satu yang hadir di sisinya, dan satu lagi yang tetap hidup dalam kenangan?
Mampukah Anika tetap setia dan mencintai Arman, meski sering merasa tak dianggap?
“Lewat trailer yang dirilis hari ini, kami ingin menyampaikan kisah tentang kesetian dan cinta yang tidak selalu mudah. Senang sekali setelah melalui proses syuting bersama dengan para pemain dan seluruh kru akhirnya hari ini trailer film ini bisa diluncurkan dan sebentar lagi film 1 Imam 2 Makmum bisa dinikmati seluruh penonton Indonesia,” ujar Key Mangunsong selaku sutradara.
BACA JUGA:Kemenbud Bakal Buka 51 Layar Bioskop di 17 Kabupaten, Fadli Zon: Khusus Film Indonesia Saja!
Trailer ‘1 Imam 2 Makmum’, dibuka dengan sebuah pertanyaan besar:
"Bisakah seorang suami mencintai dua istri?".
Cast Film 1 Imam 2 Makmum
Pertanyaan ini menjadi benang merah cerita yang penuh konflik emosional. Adegan berlanjut dengan Arman (Fedi Nuril) memegang dua buah cincin, simbol dilema cinta yang mengikatnya.
Adegan berikutnya, ibunda Arman (Marini Soerjosoemarno) yang meminta langsung Anika (Amanda Manopo) untuk menjadi menantunya.
Selanjutnya, kita disuguhkan kilasan kehidupan Anika yang penuh pengorbanan. Ia selalu melayani Arman dengan tulus, meskipun Arman terus menunjukkan sikap dingin dan tak peduli.
Cuplikan lain menampilkan Arman yang masih terjebak dalam kesedihan mendalam di depan makam Leila (Revalina S Temat), menunjukkan ia belum melepas masa lalunya.
Trailer ini diakhiri dengan ungkapan hati Anika yang menyentuh:
"Kamu berhak berduka, tapi aku berhak bahagia," yang disampaikan dengan penuh emosi. Kalimat ini menutup trailer dengan kesan mendalam, menggambarkan konflik batin yang menjadi inti dari cerita 1 Imam 2 Makmum.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: