Natal 2024 Sudah Dekat, Harga Telur dan Minyakita Masih Belum Stabil

Natal 2024 Sudah Dekat, Harga Telur dan Minyakita Masih Belum Stabil

Natal 2024 Sudah Dekat, Harga Telur dan Minyakita Masih Belum Stabil-Disway/Bianca Chairunisa-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Mendekati perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024, harga sejumlah bahan pangan di pasaran terpantau masih belum juga stabil.

Menurut hasil pantauan Disway di pasar tradisional Palmerah, Jakarta, harga sejumlah bahan pangan seperti telur dan minyak goreng terpantau naik turun tidak stabil.

BACA JUGA:Cek Harga Pangan Jelang Akhir Pekan, Segini Harga Cabai dan Telur Ayam

BACA JUGA:Deflasi Sebabkan Harga Pangan Turun Drastis, Penjual Ungkap Kekhawatiran Ini

Hal tersebut juga diungkapkan oleh salah seorang pedagang di Pasar Tradisional Palmerah, Drajat. Dalam keterangannya, Drajat mengungkapkan bahwa kini harga telur naik pesat menjadi Rp 32.000 sekilo-nya. Jumlah tersebut diketahui naik Rp 4.000 dari harga sebelumnya, yang berjumlah sebesar Rp 28.000 per-kilogramnya.

“Naiknya udah dari seminggu yang lalu,” ujar Drajat ketika ditemui oleh Disway di lapak dagangannya.

Hal serupa juga diungkapkan oleh Acing, pedagang lainnya di pasar tradisional Palmerah. Menurut Acing, harga telur memang terbilang tidak stabil bahkan sebelum menjelang hari raya Lebaran atau Natal.

Sebaliknya, Acing menyatakan bahwa komoditas seperti beras yang harganya justru tetap stabil.

BACA JUGA:Harga Pangan di Pasaran Cenderung Turun, Ada Juga yang Masih Naik

BACA JUGA:Harga Pangan Pasar Tradisional Palmerah Hari Ini, Terpantau Tidak Stabil

“Harga beras memang bisa dikatakan mahal, sekitar Rp 70.000-an lebih untuk beras premium sama Rp 60.000-an untuk yang bukan, tapi harganya ya stabil malah. Kalo telur kan naiknya gak menentu,” jelas Acing saat ditemui oleh Disway pada hari yang sama.

Selain telur, komoditas lainnya yang harganya juga terpantau tidak stabil adalah minyak goreng kemasan rakyat Minyakita.

Menurut keterangan Saiful, pedagang lainnya di pasar tradisional Palmerah, kini harga Minyakita masih dijual dengan harga Rp 17.000. Harga tersebut diketahui jauh lebih mahal jika dibandingkan dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) Minyakita yang sudah ditentukan oleh Pemerintah, yang berjumlah sebesar Rp 15.700.

BACA JUGA:Bangun Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan, Bapanas Luncurkan Terobosan Baru Kios Pangan

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads