Intip Fasilitas Baru KA Tawang Jaya dan KA Menoreh, KAI: Lebih Modern

Dua layanan kereta api, yakni KA Tawang Jaya dan KA Menoreh, kini menggunakan fasilitas baru yang lebih modern dan nyaman.-kai-
JAKARTA, DISWAY.ID - Dua layanan kereta api, yakni KA Tawang Jaya dan KA Menoreh, kini menggunakan fasilitas baru yang lebih modern dan nyaman.
Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko, menyampaikan bahwa pembaruan sarana ini merupakan bagian dari inovasi perusahaan untuk meningkatkan pengalaman perjalanan pelanggan.
“Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan pengalaman perjalanan pelanggan menjadi lebih berkesan. Perubahan ini berlaku mulai 16 Januari,” ujar Ixfan Jumat 17 Januari 2025.
BACA JUGA:Napoli Tutup Harga Rp 800 Miliar Rekrut Alejandro Garnacho, Begini Jawaban Menohok Manchester United
BACA JUGA:Alasan BI Rate Menjadi 5.75 Persen: Pertumbuhan Ekonomi Diprediksi Lebih Rendah dari Perkiraan
Dilanjutkan Ixfan, Tawang Jaya yang melayani rute Pasarsenen - Semarang Poncol pulang-pergi kini menggunakan rangkaian kereta ekonomi New Image.
Rangkaian ini menggantikan rangkaian sebelumnya yang menggunakan kereta ekonomi dengan konfigurasi tempat duduk tegak berhadapan 106 kursi.
Dengan susunan baru, rangkaian KA Tawang Jaya terdiri atas delapan kereta ekonomi New Image yang menawarkan kenyamanan lebih baik.
BACA JUGA:Jorge Martin Pakai Nomor #1 di Aprilia, Siap Patahkan Kutukan di MotoGP
BACA JUGA:Ketua Gapensi Semarang Martono Sambangi KPK
Sementara itu, KA Menoreh yang melayani rute Pasarsenen - Semarang Tawang Bank Jateng pulang-pergi kini memiliki susunan rangkaian yang terdiri atas tiga kereta eksekutif Mild Steel dan lima kereta ekonomi New Image.
Sebelumnya, KA Menoreh menggunakan rangkaian kereta ekonomi New Generation modifikasi.
Tidak hanya itu, Ixfan juga mengungkapkan bahwa KAI terus berupaya meningkatkan kapasitas dan kenyamanan pelanggan dengan menghadirkan 612 kereta Stainless Steel New Generation secara bertahap.
BACA JUGA:Ketua Gapensi Semarang Martono Sambangi KPK
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: