27.766 Pemudik Berangkat dari Stasiun Pasar Senen, Makin Malam Makin Ramai

PT Kereta Api Indonesia (KAI) mencatat jumlah penumpang yang akan mudik pada hari ini mencapai 27.766 orang berangkat mudik dari Stasiun Pasar Senen, hari ini-Disway.id/Fajar Ilman-
JAKARTA, DISWAY.ID - Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, mulai dipadati oleh pemudik yang hendak pulang ke kampung halaman untuk merayakan Lebaran.
PT Kereta Api Indonesia (KAI) mencatat jumlah penumpang yang akan mudik pada hari ini mencapai 27.766 orang.
BACA JUGA:H-3 Mudik Lebaran 2025, Pengiriman Sepeda Motor dari Stasiun Pasar Senen Meningkat
BACA JUGA:Cerita Arief Ikut Mudik Gratis: Pernah Daftar Berkali-kali, Tetapi Selalu Kehabisan Kursi
Berdasarkan pantauan Disway.id pada Kamis 27 Maret 2025, pukul 21.30 WIB, calon penumpang terlihat semakin ramai.
Hampir semua penumpang membawa barang bawaan untuk dibawa ke kampung halaman, baik yang mudik sendiri maupun bersama keluarga besar.
Di Stasiun Pasar Senen, pihak KAI juga telah menyiapkan berbagai fasilitas untuk membuat penumpang merasa nyaman.
Di antaranya adalah area bermain (playground) untuk pemudik yang membawa anak-anak, serta live music untuk mengisi waktu menunggu.
BACA JUGA:Pengusaha Diimbau Gelar Mudik Gratis, 50 Bus Berangkat ke Jawa dan Sumatra
Tak jarang, beberapa pengunjung terlihat turut bernyanyi bersama.
Sebagian besar penumpang yang hendak mudik melalui Stasiun Pasar Senen menuju kota-kota besar seperti Semarang, Yogyakarta, dan Surabaya, sesuai dengan jadwal keberangkatan kereta-kereta yang melayani rute tersebut.
Manajer Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hemdriwintoko, menyampaikan bahwa jumlah penumpang yang tercatat pada hari ini mencapai 27.766 orang dengan okupansi mencapai 102 persen, menjadikannya sebagai hari kedua dengan okupansi tertinggi setelah Rabu 26 Maret 2025.
Adapun puncak arus mudik diperkirakan akan terjadi pada hari Jumat, 28 Maret 2025.
BACA JUGA:Fasilitas Penginapan Terminal Pulo Gebang Dikeluhkan Pemudik: Spreinya Bau..
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: