Jelang Imlek 2025, Persiapan Mal Grand Indonesia Banjir Hiasan

Jelang Imlek 2025, Persiapan Mall Grand Indonesia Banjir Hiasan-Disway/Bianca Chairunisa-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Menjelang perayaan Tahun Baru Imlek 2025, sejumlah pusat perbelanjaan dan retail dagang juga sudah mulai mempersiapkan diri untuk menyambut datangnya perayaan tersebut.
Salah satunya adalah Guardian Indonesia. Gerai yang menyediakan berbagai macam produk kesehatan dan kecantikan ini diketahui juga akan mempersiapkan berbagai diskon menarik untuk produk-produk mereka untuk merayakan datangnya Tahun Baru Imlek tersebut.
BACA JUGA:10 Tempat Wisata di Serpong yang Lagi Hits dan Harga Terjangkau, Pas Buat Liburan Imlek 2025
BACA JUGA:SERBU! Promo Tiket Bioskop CGV Spesial Imlek 2025, BUY 3 GET 4 Periode 17-31 Januari
“Yang pasti akan ada promo, tapi nanti kita akan lebih fokus marketnya di beberapa kota saja,” ujar Head of Marketing Guardian Indonesia, Malvin Tarigan, saat ditemui oleh Disway dan awak media lainnya di Mall Grand Indonesia, Jakarta, pada Rabu 22 Januari 2025.
Hal serupa juga terjadi di supermarket Ranch Market, yang juga terletak di dalam mall Grand Indonesia.
Berdasarkan pantauan Disway pada hari yang sama, berbagai hiasan serta dekorasi khas Imlek sudah menghiasi supermarket Ranch Market.
Bahkan, Ranch Market juga sudah menyiapkan berbagai macam makanan ringan atau snack khas Imlek. Contohnya seperti kue keranjang (kue Tiam), buah jeruk mandarin, kue bulan, serta buah-buahan lainnya seperti apel fuji.
BACA JUGA:40 Link Download Kartu Ucapan Imlek 2025 Terbaru dan Gratis, Bisa Buat Pelengkap Hampers
“Semua ini khusus untuk menyambut Imlek nanti,” ujar Wisnu, salah seorang pegawai Ranch Market yang ditemui oleh Disway.
Tidak hanya itu, sejumlah toko di dalam mall Grand Indonesia juga sudah menjual berbagai pakaian dengan tema perayaan Imlek.
Selain itu, ,
Sementara itu, libur Imlek 2025 ini diketahui akan jatuh pada tanggal 28 Januari 2025 dengan hari libur cuti bersama, dan 29 Januari 2025 yang merupakan hari libur nasional.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: