7 Daftar Konser Gratis di Jabodetabek Akhir Pekan 15-16 Februari 2025, Ada Juicy Luicy, Kahitna hingga Idol Kpop Nomad!

Konser Gratis di Jabodetabek Akhir Pekan 15-16 Februari 2025-@jktcreativemedia-Instagram
JAKARTA, DISWAY.ID - Sejumlah konser gratis di Jabodetabek terbaru akan hadir menemani kamu di akhir pekan tanggal 15-16 Februari 2025.
Pada konser gratis di akhir pekan yang menghadirkan banyak musisi papan atas, seperti Kahitna, Juicy Luicy hingga idol Kpop Nomad.
konser gratis ini cocok sekali buat menemani kalian yang ingin menikmati waktu senggang di kala liburan akhir pekan, saat pulang bekerja untuk melepas penat dan lainnya.
BACA JUGA:5 Daftar Event Jakarta di GBK Akhir Pekan 15-16 Februari 2025, Ada Konser Linkin Park hingga NCT 127
Karena itu, kamu bisa menjadwalkan supaya bisa ngedate bareng pasangan, datang bersama keluarga atau hanya sekadar hiburan untuk diri sendiri.
Meski terbatas dengan biaya, sebagai pecinta musik kamu tak akan ketinggalan bertemu dengan idola favoritmu karena hadirnya konser gratis tersebut.
Berikut adalah daftar konser gratis di Jabodetabek paa akhir pekan tanggal 15 hingga 16 Februari 2025, antara lain:
7 Konser Gratis di Jabodetabek Akhir Pekan 15-16 Februari 2025
1. Elemen Phoria
Akan ada konser gratis dengan tajuk 'Elemen Phoria'.
BACA JUGA:Rundown Konser Linkin Park di Jakarta 2025, LPU Jangan Telat Ya!
Konser ini digelar di Lippo Mall Nusantara (Eks Plaza Semanggi) pada tanggal 15 dan 15 Februari 2025.
Pada event ini akan dimeriahkan oleh musisi Indonesia populer, di antaranya:
- Penampilan Ziva Magnolia: Sabtu, 15 Februari 2025
- Penampilan Yovie&Nuno: Minggu, 16 Februari 2025
Tak hanya itu, akan ada kegiatan menarik lainna seperti penampilan Manshur Angklung, Voice of Indonesia hingga Noraebang.
2. BTN Awards
Event BTN Awards merupakan sebuah ajang penghargaan untuk pemenang kompetisi BTN Housingpreneur yang telah turut berpartisipasi dan berinovasi di bidang perumahan.
BACA JUGA:Prediksi Setlist Konser NCT 127 di Jakarta 2025, Siap Guncang Indonesia Arena?
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: