Wuling New Air ev Usung Konsep ‘Your Everyday Vehicle’, Intip Penyegaran Warna Interior Barunya

Terus memberikan produk terbaik pada konsumennya, Wuling Motors (Wuling) kembali meluncurkan New Air ev pada hari Kamis 13 Januari di pembukaan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025. -dok disway-
JAKARTA, DISWAY.ID – Terus memberikan produk terbaik pada konsumennya, Wuling Motors (Wuling) kembali meluncurkan New Air ev pada hari Kamis 13 Januari di pembukaan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025.
Terdapat beberapa penambahan yang disematkan oleh Wuling pada New Air ev yang membuat EV compact dapat menjadi pilihan yang sangat menarik bagi masyaratTanah Air.
Adapun penyegaran yang disematkan pada New Air ev mulai Aerodynamic 3-Spoke Wheel Cap, nuansa interior Tamarind Sunset, warna eksterior baru Starry Black dan tersedia dalam dua varian yakni Pro dan Lite.
Alfonsus Marvel selaku Product Planning Wuling Motors mengungkapkan, New Air ev yang mengemban semangat ‘Your Everyday Vehicle’ kini hadir dengan warna eksterior baru yakni Starry Black yang elegan.
BACA JUGA:Wuling Bersama JICAF Umumkan Pemenang Kompetisi ‘Your Art Your Icon’ di Ajang IIMS 2025
BACA JUGA:Komunitas Mobil Listrik Wuling Melihat Langsung Concept Car ‘Light of ASEAN’ di Ajang IIMS 2025
Selain itu, interior Tamarind Sunset yang terinspirasi dari asam jawa untuk menciptakan nuansa hangat dan nyaman.
Sentuhan futuristik pun terlihat pada desain Wheel Cap yang lebih aerodinamis.
Adapun penyegaran yang disematkan pada New Air ev mulai Aerodynamic 3-Spoke Wheel Cap, nuansa interior Tamarind Sunset, warna eksterior baru Starry Black dan tersedia dalam dua varian yakni Pro dan Lite. -dok disway-
Dalam rangka memenuhi kebutuhan mobilitas yang beragam, New Air ev tersedia dalam dua varian, Pro dan Lite, sehingga memberikan pilihan yang lebih fleksibel bagi konsumen.
”Wuling New Air ev menawarkan kemudahan berkendara (easy to drive) berkat dimensi bodinya yang compact sehingga mudah bermanuver saat dibawa di jalan dan mencari tempat parkir,” terangnya.
BACA JUGA:Wuling Meriahkan Ajang IIMS 2025 Dengan Beragam Promo Menarik Untuk Seluruh Produk
BACA JUGA:Wuling Jalin Kerja Sama Dengan PT Haleyora Power Untuk Layanan 7 Days Home Charging Device
EV ini juga dibekali perangkat pendukung berkendara yang modern, mulai dari multi-function steering switch, Electric Parking Brake (EPB) dengan AVH, dan HHC.
Selain itu juga terdapat fitur pintar Wuling Indonesian Command (WIND) dan Internet of Vehicle (IoV) yang terhubung ke aplikasi MyWuling+, mobil ini pun menghadirkan kemudahan berkendara dalam genggaman pengguna.
Interior Wuling New Air ev dengan warna Tamarind Sunset yang terinspirasi dari Asam Jawa untuk menciptakan nuansa hangat dan nyaman. -dok disway-
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: