Hadapi PSIS Semarang, Carlos Pena: Persija Jakarta Tak Memiliki Persiapan Khusus di Bulan Ramadan

Hadapi PSIS Semarang, Carlos Pena: Persija Jakarta Tak Memiliki Persiapan Khusus di Bulan Ramadan

Persija Jakarta tidak memiliki persiapan khusus jelang menghadapi PSIS Semarang dalam lanjutan Liga 1 2024-2025 pada Selasa, 4 Maret 2025-disway.id/Dimas Rafi-

BEKASI, DISWAY.ID -- Persija Jakarta tidak memiliki persiapan khusus jelang menghadapi PSIS Semarang dalam lanjutan Liga 1 2024-2025 pada Selasa, 4 Maret 2025.

Seperti diketahui, Pelatih Persija Jakarta Carlos Pena pertama kali menahkodai Macan Kemayoran ditengah bulan suci Ramadan 1446 H.

Untuk itu, pelatih asal Spanyol itu menyebut bahwa tidak ada latihan khusus saat bulan puasa.

BACA JUGA:Raja Assist Eropa 2024/2025: Lamine Yamal Kejar Mohamed Salah

BACA JUGA:Bellingham 2.0! Real Madrid Transfer Mengejutkan Bintang Inggris, Manchester United Inginkan Adam Wharton

Melainkan, Pena mengadakan sesi latihan selama tiga hari berturut-turut di malam hari dengan lapangan yang berbeda-beda.

Salah satunya yakni di lapangan Sawangan guna menyesuaikan dengan bulan suci ramadhan

“Persiapannya bagus. Tentu saja, pada hari-hari pertama, tubuh para pemain perlu beradaptasi. Kami sedang mengusahakannya, jadi tidak ada masalah,” jelas Pena di Bekasi pada Senin, 3 Maret 2025.

Persija Jakarta diakui belum mampu mengamankan kemenangan dalam lima laga terakhirnya, sedangkan PSIS Semarang belum pernah menang dalam empat laga berturut-turut.

Pena menyatakan, Macan Kemayoran akan bertanding dengan penuh tekad dan siap mengamankan hasil sempurna saat menghadapi Laskar Mahesa Jenar.

BACA JUGA:Tebus Kekalahan, Persija Targetkan Raih Poin Penuh Saat Lawan PSIS di Patriot

BACA JUGA:Jadwal Padat, Erick Thohir Izin ke Pramono Timnas Bisa Main di JIS

"Ini tentang tim dan besok, kami membutuhkan tim yang kuat seperti ini dan bisa meraih kemenangan," ujar dia.

Pena menilai minimnya dukungan Jak mania terhadap Persija Jakarta pada laga melawan PSIS Semarang cukup merugikan.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads