Tiga Bulan Menghilang Saat Operasi Sergap KKB, Istri Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Minta Kejelasan

Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Iptu Tomi Samuel Marbun dikabarkan hilang oleh istrinya, Riah Ukur Tarigan. Tomi disebut hilang selama tiga bulan saat operasi penangkapan pelaku Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua-Instagram rubtarigan-
Riah juga memohon kepada Kabareskrim Polri Komjen Wahyu Widada untuk memberikan atensi kasus anggota Polri yang hilang tanpa kabar dan kejelasan selama 3 bulan. Kabareskrim diminta membentuk Tim Khusus yang berfokus untuk melakukan pencarian secara maksimal.
"Karena hilangnya Iptu Tomi Marbun merupakan bagian dari kegiatan atau tugas Negara. Memohon kepada Bapak Kabareskrim untuk memberikan atensi, karena selama ini tidak adanya penanganan yang serius dan cepat, baik dari Polres Bintuni Maupun Polda Papua Barat," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: