Canda Prabowo ke Massa Buruh: 'Gue Kalah 4 Kali di Pemilihan Presiden, Elo Ketawa Lagi'
Presiden RI Prabowo Subianto menceritakan dirinya telah mencalonkan menjadi presiden selama 5 kali-disway.id/anisha aprilia-
JAKARTA, DISWAY.ID -- Presiden RI Prabowo Subianto menceritakan dirinya telah mencalonkan menjadi presiden selama 5 kali.
Dia menceritakan dalam jumlah tersebut 4 kali dirinya mengalami kekalahan.
“Saya terima kasih saya diundang hari ini dan terutama saya mau ucapkan terima kasih. Lima kali saya maju pemilihan presiden, empat kali kalah," kata Prabowo dalam sambutannya di acara peringatan hari buruh di Monas Jakarta, Kamis, 1 Mei 2025.
BACA JUGA:Buruh Bekasi Prihatin Banyaknya Kasus PHK Sepihak, Desak Hal Ini di Momen May Day 2025
BACA JUGA:KPK Lelang 55 Barang Gratifikasi Hasil Penyitaan, Batik Hingga Logam Mulia
Cerita Prabowo itu disambut gelak tawa buruh.
"Gila, gue kalah lo ketawa lagi,” ujar Prabowo yang langsung memancing gelak tawa massa buruh.
Meski demikian, ia mengaku bersyukur walau 4 kali kalah, buruh selalu mendukungnya.
"Walau empat kali kalah, buruh selalu mendukung saya. Terima kasih," sebut Prabowo.
Prabowo mengaku akan menjadi presiden bagi para buruh dan seluruh elemen pekerja, dari petani hingga nelayan dan menyebut dirinya sebagai "Presidennya orang susah."
BACA JUGA:Purnawirawan TNI Tuntut Pemakzulan Gibran, Menhan: Kita Hormati Pemikiran Para Sesepuh
BACA JUGA:Kelakar Prabowo Punya Nama Sama dengan Kapolri dan Panglima
“Saudara tidak pernah tinggalkan saya. Empat kali saya kalah, yang kelima kita menang. Saya merasa menjadi presidennya buruh, petani, nelayan, orang yang susah,” tegasnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: