Pramono Bakal Hapus Embel-embel 'Daerah' Seluruh RSUD Tipe A: Tidak Menjual

Pramono Bakal Hapus Embel-embel 'Daerah' Seluruh RSUD Tipe A: Tidak Menjual

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung bakal menghapus embel-embel 'Daerah' di seluruh Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) tipe A.-cahyono -

JAKARTA, DISWAY.ID - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung bakal menghapus embel-embel 'Daerah' di seluruh Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) tipe A.

Menurutnya, dengan menyandang embel-embel 'Daerah' RSUD yang memiliki fasilitas berstandar internasional menjadi down grade atau turun kelas.

Padahal fasilitas yang dimiliki RSUD tipe A tidak kalah jika dibandingkan dengan rumah sakit swasta. Hal ini disaksikan sendiri oleh Pramono.

BACA JUGA:Pramono Gelar Manggarai Bersholawat Minggu Ini, Damaikan Pelaku Tawuran

BACA JUGA:Jokowi Beberkan Hasil Pemeriksaan di Bereskrim Polri Terkait Ijazah Palsu

Sehingga ke depan nama RSUD tipe A akan dirombak.

Contohnya seperti RSUD Tarakan akan berganti nama hanya Rumah Sakit (RS) Tarakan.

"Kesannya karena pakai nama daerah, sehingga kesannya tidak menjual keluar. Maka untuk itu, salah satunya, seperti RSUD Tarakan nanti menjadi RS Tarakan, apakah depannya ada nama orang dan sebagainya, kami akan buat," kata Pramono di Balai Kota DKI Jakarta pada Selasa, 20 Mei 2025.

BACA JUGA:Maknai Hari Kebangkitan Nasional, Wamenbud Giring: Bangkit dan Berdaya

BACA JUGA:Jalani Klarifikasi Polisi, Jokowi Dikawal Paspampres

"Termasuk Rumah Sakit Cengkareng, termasuk Pasar Minggu, termasuk Koja dan sebagainya," tambah Mas Pram sapaan akrabnya. 

Mantan Sekretaris Kabinet (Seskab) era Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut membeberkan, ada 31 RSUD tipe A di Jakarta yang akan diganti namanya. 

Penggantian nama ini juga diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

BACA JUGA:Bareskrim Dijaga Ketat Aparat Polisi Saat Kedatangan Jokowi Klarifikasi Dugaan Ijazah Palsu

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads