Solusi Global dari Kampus: Peran Strategis Dewan Guru Besar BINUS University
Ketua Dewan Guru Besar BINUS University, Prof. Dr. Ir. Harjanto Prabowo,M.M., (kanan) saat pemaparan menyambut Dies Natalis ke- 44 Tahun BINUS dan menuju 45 tahun BINUS Berkarya di BINUS Kampus Anggrek, Jakarta, Selasa (1/7/2025).---Dok. Istimewa
● Prof. Dr. Ir. Sasmoko, M.Pd., M.A., CIRR, IPU, ASEAN Eng., SMIEEE menyampaikan pentingnya revolusi pendidikan yang didukung kecerdasan buatan. Ia menekankan bahwa AI bukan pengganti pendidik, melainkan partner strategis untuk menciptakan pengalaman belajar personal, relevan, dan berorientasi pada pembentukan karakter generasi emas 2045.
● Prof. Gatot Soepriyanto, S.E., Ak., M.Buss (Acc)., Ph.D., CA, CFE memberikan refleksi kritis atas banyaknya kegagalan startup di Indonesia, yang menurutnya mencerminkan kebutuhan mendesak akan literasi keuangan, tata kelola korporasi yang kuat, dan pengawasan regulatif yang progresif namun inklusif terhadap inovasi.
BACA JUGA:Nomor WA Kamu Dikirim Saldo DANA Gratis Rp483.000 Pagi Ini, Klaimnya Lewat Aplikasi Penghasil Uang
Forum ini bukan hanya menjadi ajang akademik, melainkan juga momen refleksi dan kontribusi nyata dari Dewan Guru Besar BINUS University terhadap kondisi Indonesia dan dunia.
"Kami percaya bahwa dunia saat ini membutuhkan lebih dari sekadar wacana. Dunia membutuhkan solusi. Dan solusi lahir dari pemikiran yang tajam dan kolaboratif.” pungkas Prof. Harjanto Prabowo.
Lebih dari sekadar forum intelektual, kegiatan ini menegaskan bahwa BINUS University melalui Dewan Guru Besarnya berkomitmen untuk mendampingi perubahan sosial secara aktif. Hal ini mencerminkan semangat fostering and empowering. Kontribusi Dewan Guru Besar ini menjadi bukti bahwa BINUS tidak hanya fokus kepada pengembangan akademik internal, tetapi juga memiliki tanggung jawab sosial dan berdampak bagi bangsa.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber:
