PT Amerta Indah Otsuka Hadirkan Aktivitas Sehat Bersama SOYJOY di World Chocolate Day
JAKARTA, DISWAY.ID - PT Amerta Indah Otsuka melalui brand SOYJOY kembali menggaungkan pentingnya gaya hidup sehat lewat kampanye bertajuk “Sharing the JOY of SOYJOY Almond Chocolate” dalam rangka memperingati World Chocolate Day.
Melalui kegiatan ini, SOYJOY mengajak para profesional di berbagai industri—termasuk kecantikan, e-commerce, dan teknologi—untuk berbagi manfaat camilan sehat berbasis kedelai kepada rekan kerja mereka.
Tokoh-tokoh seperti Edward, Dzaldy Mastira, dan Mila Karina turut terlibat langsung dalam kampanye ini, memperkenalkan SOYJOY Almond Chocolate sebagai camilan bernutrisi yang cocok dikonsumsi di tengah kesibukan harian di kantor.
Sebagai snack bar berbahan kedelai utuh, SOYJOY Almond Chocolate bukan hanya memanjakan lidah dengan cita rasa cokelat dan almond yang lezat, tapi juga memiliki manfaat kesehatan. Kandungan protein dan seratnya yang tinggi membuat camilan ini mampu menahan lapar lebih lama, sementara indeks glikemik rendahnya (low GI) membantu menjaga kestabilan gula darah dan energi sepanjang hari.
BACA JUGA:Keberhasilan Cokelat Ndalem Jadi Bukti Nyata Keberpihakan BRI Terhadap UMKM
Dengan berbagai kandungan baik dari kedelai—termasuk isoflavon—SOYJOY Almond Chocolate hadir sebagai pilihan snacking cerdas untuk mendukung gaya hidup aktif dan sehat. Bagi para pekerja yang sibuk dan kerap melewatkan waktu makan, SOYJOY menjadi solusi cepat, praktis, dan tetap menyehatkan.
Dalam rangkaian kunjungan ke sejumlah kantor, tim SOYJOY tidak hanya membagikan produk, tetapi juga mengedukasi karyawan mengenai pentingnya memilih camilan yang sehat. Mereka juga mengajak para pekerja untuk lebih sadar akan pola makan sehari-hari yang dapat berdampak langsung pada produktivitas dan kesehatan jangka panjang.
Respons positif pun datang dari para peserta kampanye. Salah satu rekan Dzaldy Mastira yang bekerja di startup teknologi berkomentar, “Enak nih, ngenyangin!”
Sementara Dzaldy sendiri menambahkan, “SOYJOY itu enak dan ngenyangin karena terbuat dari kedelai utuh dan bebas gluten.”
Imelda (@imelldayy), yang bekerja di perusahaan modern trade ternama, berbagi pengalamannya, “Kemarin semua sibuk banget untuk persiapan campaign, sampai nggak sempat makan. Untung ada SOYJOY Almond Chocolate. Camilan cepat yang tetap sehat. Rasa kenyangnya tahan lama!”
Sejalan dengan riset kesehatan, gaya hidup yang minim aktivitas fisik seperti di lingkungan perkantoran dapat meningkatkan risiko kelebihan berat badan. Salah satu cara mudah untuk mengatasinya adalah dengan mengganti camilan biasa dengan yang lebih bernutrisi.
Dian Rahma, S.Gz., dietisien sekaligus Scientific Expert dari PT Amerta Indah Otsuka, menjelaskan, “Memilih snack yang tinggi serat dan protein sangat disarankan karena membantu memberi rasa kenyang lebih lama serta menjaga kadar energi tetap stabil. Snack seperti SOYJOY juga bisa membantu mengontrol porsi makan pada waktu makan berikutnya karena tidak terjadi lonjakan gula darah yang drastis.”
Dengan kampanye ini, SOYJOY tak hanya membagikan cokelat, tapi juga semangat hidup sehat—sebuah langkah kecil yang bisa berdampak besar untuk kesehatan jangka panjang para profesional muda Indonesia.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: