Konser Rich Brian Di Jakarta 29 November 2025, Catat Jadwal Penjualan Tiket

Konser Rich Brian Di Jakarta 29 November 2025, Catat Jadwal Penjualan Tiket

Konser Rich Brian dijadwalkan digelar di Beach City pada 29 November 2025.--Instagram @aloka.id

JAKARTA, DISWAY.ID - Rich Brian dikonfirmasi akan menggelar konser di Jakarta pada November 2025 mendatang.

Kabar bahagia itu diumumkan langsung oleh Rich Brian melalui Instagram pribadinya dan promotor lokal Aloka.

Konser Rich Brian di Jakarta merupakan bagian dari rangkaian tur Asia bertajuk "WHERE IS MY HEAD?".

BACA JUGA:Harga Tiket Konser Jackson Wang di Jakarta 2025, Paling Murah Rp1,5 Juta

Jakarta, Indonesia menjadi salah satu kota yang akan dikunjungi sang rapper.

"Halo Jakarta! @brianimanuel pulang kampung dengan Tur Asia 2025 Where Is My Head?" tulis @aloka.id di Instagram pada Rabu, 20 Agustus 2025.

Menariknya, Jakarta menjadi kota pertama yang akan dikunjungi Rich Brian dalam tur Asia.

Jadwal Konser Rich Brian di Jakarta 2025

Konser Rich Brian dijadwalkan digelar di Beach City pada 29 November 2025.

BACA JUGA:Harga Tiket Konser THE BOYZ di Indonesia 2025, Paling Murah Rp1,25 Juta

Namun, promotor belum mengumumkan harga tiket untuk konser rapper yang berada di bawah naungan 88rising.

Tur ini digelar dalam rangkap promosi album WHERE IS MY HEAD? yang dirilis pada 15 Agustus 2025 lalu.

Album ketiga ini memiliki total 15 track yang digadang-gadang sebagai karya ing personal dari Rich Brian.

Dalam konsernya, usai ke Jakarta, Rich Brian akan bertolak ke Taipei pada 1 Desember dan Singapura pada 3 Desember.

Kemudian, Hong Kong menjadi kota keempat yang akan disambangi oleh Rich Brian pada 6 Desember, Manila 8 Desember, dan Hawaii pada 11 Desember 2025.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Close Ads