Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Italia Menggila, Mbappe Bawa Kemenangan Prancis
Timnas Italia tampil luar biasa di laga debut Gennaro Gattuso sebagai pelatih, dengan mengalahkan Estonia 5-0 pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Gewiss, Bergamo, Sabtu dini hari, 6 September 2025-Tangkapan layar YouTube-
JAKARTA, DISWAY.ID -- Timnas Italia tampil luar biasa di laga debut Gennaro Gattuso sebagai pelatih, dengan mengalahkan Estonia 5-0 pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Gewiss, Bergamo, Sabtu dini hari, 6 September 2025.
Meskipun sempat kesulitan di babak pertama, Italia akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-58 melalui gol Moise Kean.
Setelah itu, Italia semakin menggila.
BACA JUGA:Hasil Timnas Indonesia vs Chinese Taipe, Skuad Garuda Menang 6-0 di Laga Uji Coba
Mateo Retegui mencetak dua gol tambahan, sementara Giacomo Raspadori dan Alessandro Bastoni masing-masing menyumbang satu gol untuk menambah kemenangan mereka.
Meski menang besar, Italia masih tertinggal jauh dari Norwegia yang berada di puncak klasemen Grup I.
Tim Azzurri kini mengumpulkan 6 poin dari tiga pertandingan, sementara Norwegia mengoleksi 12 poin sempurna dari empat laga.
Israel berada di posisi kedua dengan 9 poin dari empat pertandingan.
Di Grup D, timnas Prancis memulai perjalanan Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan kemenangan 2-0 atas Ukraina di Tarczynski Arena, Wroclaw.
BACA JUGA:Timnas Indonesia Unggul 4-0 atas Taiwan di Babak Pertama, Eliano Reijnders Cetak Gol Perdana
BACA JUGA:Timnas Indonesia Pesta Gol di Babak Pertama, Chinese Taipe Kebobolan 4-0
Michael Olise dan Kylian Mbappe menjadi pahlawan kemenangan Les Bleus.
Dengan hasil ini, Prancis sementara menduduki peringkat kedua klasemen Grup D, kalah selisih gol dari Islandia yang mencatatkan kemenangan besar 5-0 atas Azerbaijan.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: