Ledakan Pamulang Hancurkan Rumah Warga, Korban Dilarikan ke Rumah Sakit

Ledakan Pamulang Hancurkan Rumah Warga, Korban Dilarikan ke Rumah Sakit

Ledakan Pamulang gegerkan warga pada Jumat 12 September 2025 pagi hancurkan rumah awarga.-dok disway-

JAKARTA, DISWAY.IDLedakan Pamulang gegerkan masyarakat sekitar pada Jumat 12 September 2025 pagi dan hancurkan rumah warga.

Suara ledakan Pamulang terdengar pada pukul 05.20 WIB ini terjadi di jalan Talas II, Pondok Cabe Ilir, Pamulang, Tangerang Selatan.

Sebanyak 5 rumah dikabarkan mengalami kerusakan akibat ledakan yang cukup besar tersebut, bahkan terdengar hingga 3 km dari lokasi kejadian.

BACA JUGA:Budiman Sudjatmiko Bantah Terkena Reshuffle, Tegaskan Masih Fokus di BP Taskin

BACA JUGA:Terungkap: Pemain Chelsea Mykhailo Mudryk Dilarang Bermain Akibat Doping Tak Lazim, Diduga Terpapar dari 'Sapi'

Dari 5 rumah yang mengalami dampak ledakan, sebanyak 3 rumah mengalami kerusakan parah dan sisanya mengalami kerusakan ringan.

Menurut salah satu warga, ledakan terjadi sekitar pukul 05.20 WIB dan saat mencoba untuk mencari tahu, terlihat beberapa rumah warga telah ambruk.

Selain 5 rumah warga mengalami kerusakan berat, 4 warga dikabarkan menjadi korban ledakan Pamulang tersebut.

BACA JUGA:Aliansi Ekonomi Indonesia Desak Perbaikan Kebijakan Ekonomi Nasional, Kemenperin Tanggapi Isu TKDN

BACA JUGA:KPK Tambah Masa Tanahanan Immanuel Ebenezer dan 10 Tersangka Lain Terkait Pemerasan Sertifikasi K3

Adapun 4 warga yang menjadi korban saat ini telah medapatkan perawatan di Rumah Sakit Hermina, Ciputat, Tangerang Selatan.

Korban tersebut mengalami luka cukup parah, di mana salah satunya kulitnya seperti terkelupas layaknya mengalami luka  bakar.

Dengan kejadian ini, warga sekitar langsung mendatangi lokasi dan membantu beberapa warga yang terdampak.

BACA JUGA:Aaron Bouwman Wonderkid Ajax Jadi Rebutan Barcelona dan Liverpool, Manchester United Diam-diam Mengancam

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads