SING OUT LOUD 2025 Siap Meriahkan PRO AVL Indonesia di JIExpo Kemayoran

SING OUT LOUD 2025 Siap Meriahkan PRO AVL Indonesia di JIExpo Kemayoran

SING OUT LOUD 2025 Siap Meriahkan PRO AVL Indonesia di JIExpo Kemayoran---Dok. Istimewa

JAKARTA, DISWAY.ID - Ajang kompetisi menyanyi paling bergengsi tahun ini, SING OUT LOUD 2025, akan hadir dalam pameran internasional PRO AVL Indonesia 2025.

Krista Exhibitions menghadirkan wadah bagi talenta vokal muda hingga profesional untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka di panggung besar.

Kompetisi ini terbagi dalam dua kategori utama, Pop & Musical serta Classic, dengan babak grand final dijadwalkan pada Sabtu, 11 Oktober 2025, di Hall D, Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran.

Para juara akan memperebutkan hadiah menarik berupa uang tunai senilai Rp 5.000.000 untuk Juara Pertama, Rp 2.500.000 untuk Juara Kedua, serta Rp 1.000.000 untuk Juara Ketiga, lengkap dengan sertifikat dan piagam penghargaan.

BACA JUGA:Adexco 2025 Hadir di JIExpo, Tekankan Inovasi Teknologi dan Ketangguhan Bangsa

Pendaftaran peserta dibuka mulai 3–25 September 2025, sementara pengumuman finalis akan dilakukan pada 1 Oktober 2025. Babak puncak akan berlangsung mulai pukul 09.00 WIB.

Dewan Juri Bertabur Bintang

Untuk menjaga kualitas kompetisi, SING OUT LOUD 2025 menghadirkan dewan juri profesional yang sudah malang melintang di industri musik Indonesia.

Nama-nama besar seperti Titi DJ, David Klein (Head Jury), Kristanto Pantioso, Candra Darusman, Lita Zen, Tamam Husein, dan Yuyu Koswara dipastikan akan memberi penilaian objektif serta inspiratif bagi para peserta.

Edukasi dan Hiburan dalam PRO AVL 2025

Tidak hanya kompetisi vokal, PRO AVL Indonesia 2025 juga menyuguhkan berbagai program edukatif dan hiburan. Sejumlah seminar menarik akan dihadirkan, di antaranya:

- Basic Professional Audio Knowledge

- Audio for Broadcast (Streaming/Podcast)

- Advance Knowledge About Horeg, yang akan dipresentasikan oleh pakar audio David Klein Karnadi pada 10 Oktober 2025.

Selain itu, Kementerian Perindustrian bersama Asosiasi APAVMI akan menggelar seminar seputar SNI dan SIINAS pada 9 Oktober 2025.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads