Brand Lokal Merana Usai Kontrak Dibatalkan KAI, Naming Rights 'Stasiun Cirebon BT Batik Trusmi' Pupus

Brand Lokal Merana Usai Kontrak Dibatalkan KAI, Naming Rights 'Stasiun Cirebon BT Batik Trusmi' Pupus

Rencana penamaan “Stasiun Cirebon BT Batik Trusmi” yang sudah diproses selama lima bulan mendadak batal hanya dua hari sebelum peresmian-Istimewa-

CIREBON, DISWAY.ID — Rencana penamaan “Stasiun Cirebon BT Batik Trusmi” yang sudah diproses selama lima bulan mendadak batal hanya dua hari sebelum peresmian.

Pembatalan secara sepihak oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI) ini memicu kekecewaan pihak BT Batik Trusmi sebagai mitra kerja sama.

BACA JUGA:Kasus Bakteri dalam Program MBG, Presiden Prabowo Pastikan Evaluasi dan Perbaikan!

BACA JUGA:HYDROPLUS Soccer League: 90 Tim Sepak Bola Putri U-15 dan U-18 Bakal Berlaga di Empat Kota

Menurut keterangan resmi dari pihak Batik Trusmi, inisiatif kerja sama naming rights ini justru datang dari PT KAI sendiri. Selama lima bulan terakhir, kontrak sudah ditandatangani, acara peresmian disiapkan, dan undangan sudah tersebar luas.

Namun, secara mengejutkan, pada H-2 peresmian, KAI membatalkan kerja sama tersebut.

“Keputusan ini benar-benar mengejutkan kami. Prosesnya panjang, kontrak sudah sah, acara sudah siap, tapi tiba-tiba dibatalkan sepihak,” ungkap perwakilan Batik Trusmi.

Diduga Ada Intervensi Eksternal

Pembatalan ini disebut-sebut dipengaruhi oleh intervensi dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan serta beberapa anggota DPRD Cirebon.

BACA JUGA:Maduro Umumkan Darurat Nasional, Venezuela Siap Perang Lawan AS

Polemik muncul setelah perdebatan pro dan kontra di media sosial terkait penggunaan nama brand lokal pada fasilitas publik.

Pihak Batik Trusmi menegaskan bahwa tidak ada penghapusan nama asli stasiun. Nama “Stasiun Cirebon” tetap dipertahankan, hanya ditambahkan menjadi “Stasiun Cirebon BT Batik Trusmi”.

Pola ini sudah lazim di berbagai kota, misalnya Stasiun Blok M BCA, Istora Mandiri, hingga MRT ASEAN Grab.

Bukan Sekadar Branding, Tetapi Terobosan Pariwisata

BT Batik Trusmi menilai kerja sama ini lebih dari sekadar strategi branding. Investasi puluhan miliar rupiah dalam kontrak tiga tahun bersama KAI menjadi bukti keseriusan mereka untuk ikut mendorong pertumbuhan pariwisata Cirebon.

BACA JUGA:Hari Batik Nasional 2025 Diperingati Tanggal Berapa? Lengkap Ucapan dan Cara Merayakannya

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads