Scoopy Coffee Rave Jadi Ajang Komunitas Tampil Sportif dan Stylish Sekaligus
Edisi pertama Scoopy Coffee Rave digelar 17 Agustus 2025 di Cosmo Coffee, Kemang, Jakarta Selatan, bertepatan dengan momen peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dalam kemasan acara yang tidak kalah seru dan sedot animo komunitas Honda Scoopy.-Istimewa-
BACA JUGA:AFC Balas Surat Keberatan PSSI, Penunjukan Wasit Tetap Tidak Ada Perubahan
BACA JUGA:BRINS Lakukan Aksi Donor Darah Selindo: Bentuk Kemanusiaan dan Kepedulian Sosial
Musik elektronik, kopi, dan komunitas menjadi kombinasi yang menggambarkan semangat urban milenial yang energik dan kreatif.
“Melalui Scoopy Coffee Rave, kami ingin menghadirkan pengalaman berbeda bagi komunitas dan pecinta Honda Scoopy. Tidak hanya sekadar berkendara, tapi juga berbagi semangat hidup aktif, positif, dan penuh gaya di tengah budaya kafe yang sedang digemari generasi muda,” ujar Division Head of Marketing Planning & Analyst PT Wahana Makmur Sejati, Andra Friandana.
“Kami melihat komunitas Honda Scoopy sebagai representasi anak muda yang punya karakter kuat nan kreatif, energik, akan tetapi peduli terhadap lingkungan sekitarnya. Kegiatan seperti Scoopy Coffee Rave kami harap dapat menjadi wadah ekspresi positif yang terus menumbuhkan semangat kebersamaan di antara para pengguna Honda Scoopy,” lanjut Andra.
BACA JUGA:Tito Karnavian Dorong Pemda Jadi Mesin Ekonomi: Kalau Pusat Saja, Hasilnya Tak Akan Maksimal
BACA JUGA:OPPO A6 Pro Resmi Dirilis di Indonesia, Tawarkan Baterai Jumbo dan Daya Tahan Bak Militer
Edisi pertama Scoopy Coffee Rave digelar 17 Agustus 2025 di Cosmo Coffee, Kemang, Jakarta Selatan, bertepatan dengan momen peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dalam kemasan acara yang tidak kalah seru dan sedot animo komunitas Honda Scoopy.
Melalui rangkaian acara Scoopy Coffee Rave, WMS terus berupaya menghadirkan kegiatan yang dekat dengan gaya hidup generasi muda.
Dengan tetap memperhatikan kampanye berkendara #Cari_aman, mengajak seluruh pengguna Scoopy untuk tetap mengekspresikan diri secara positif, serta menghormati sesame pengguna jalan.
Honda Scoopy: Stylish, Efisien, dan Semakin Berkarakter
Sebagai ikon gaya hidup modern yang tetap mempertahankan sentuhan klasik, Honda Scoopy hadir dengan mesin 110cc eSP (Enhanced Smart Power) yang responsif, hemat bahan bakar, dan ramah lingkungan.
BACA JUGA:Pembersihan Puing Ponpes Al Khoziny Selesai, Operasi SAR Resmi Ditutup
BACA JUGA:Soroti Kasus Keracunan Massal MBG, Celios Desak Evaluasi Total
Disematkan fitur Idling Stop System (ISS) membantu menghemat bahan bakar saat berhenti sejenak di lampu merah.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: