3 Pelatih yang Paling Cepat Dipecat Dalam Sejarah Liga Inggris, Terbaru Ange Postecoglou!
3 Pelatih yang Paling Cepat Dipecat Dalam Sejarah Liga Inggris-@officialnffc-Instagram
JAKARTA, DISWAY.ID - Premier League dikenal sebagai kompetisi paling kompetitif di dunia, bahkan bukan hanya bagi pemain tetapi juga bagi para pelatih.
Tekanan tinggi untuk meraih hasil instan membuat banyak manajer harus rela kehilangan jabatan hanya dalam hitungan minggu.
Terbaru, Ange Postecoglou menjadi pelatih dengan masa kerja tercepat kedua yang dipecat dalam sejarah Liga Inggris setelah gagal mengangkat performa Nottingham Forest.
Apalagi dalam delapan pertandingan terakhir Nottingham Forest atau sejak Ange Postecoglou hadir, The Tricky Trees belum pernah menang satu kali pun.
BACA JUGA:Dan Ndoye Tahan Harga di 40 Juta Euro, Napoli Dibayangi Nottingham Forest
Nottingham Forest hanya mampu meraih hasil imbang dua kali, dan sisanya enam laga kalah di bawah asuhan Ange Postecoglou.
Selain Ange, lantas apakah ada pelatih lain yang harus menerima nasib pemecatan dalam waktu yang singkat?.
Berikut adalah 3 pelatih dengan masa jabatan tersingkat dalam sejarah Premier League.
3 Pelatih dengan Masa Jabatan Tersingkat di Liga Inggris
1. Sam Allardyce – Leeds United (30 Hari)
Sam Allardyce memegang rekor sebagai pelatih dengan masa jabatan terpendek dalam sejarah Premier League.
Ia ditunjuk sebagai manajer Leeds United pada 3 Mei 2023, menggantikan Javi Gracia, dengan harapan bisa menyelamatkan klub dari jurang degradasi.
Namun, hanya 30 hari berselang, tepatnya pada 2 Juni 2023, kontraknya tidak diperpanjang setelah Leeds gagal bertahan di Liga Inggris.
Dalam empat pertandingan yang dipimpinnya, “Big Sam” hanya meraih satu poin, membuat Leeds harus turun kasta ke Championship.
BACA JUGA:Pramono Kirim Pelajar ke University of Nottingham, Tingkatkan Kualitas SDM Menuju Kota Global
2. Ange Postecoglou – Nottingham Forest (39 Hari)
Nama Ange Postecoglou kini menempati urutan kedua dalam daftar pelatih tercepat yang dipecat.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: