10 HP dengan Kamera Terbaik Harga Rp2 Jutaan 2025, Dijamin Kualitas Foto Jernih dan Tajam

10 HP dengan Kamera Terbaik Harga Rp2 Jutaan 2025, Dijamin Kualitas Foto Jernih dan Tajam

HP Xiaomi Redmi Note 14 Pro+ hadir dengan kualitas kamera memumpuni cocok untuk pecinta fotografi.--Xiaomi.

JAKARTA, DISWAY.ID - Ini dia 10 rekomendasi HP dengan kamera terbaik harga Rp2 jutaan tahun 2025.

Di era kecanggihan teknologi saat ini, kamera ponsel menjadi salah satu pertimbangan dalam membeli smartphone.

Kamera sendiri merupakan komponen yang sangat dibutuhkan dalam ponsel, dengan kehadirannya pengguna bisa mengabadikan momen penting.

BACA JUGA:5 Rekomendasi HP Terbaik untuk Pelajar Budget Sekitar Rp 2 Jutaan, RAM Besar, Baterai Tahan Lama

Saat ini, kameran juga berfungsi untuk keamanan seperti Face ID, fitur yang mulai banyak disematkan di smartphone.

Berkat kecanggihan teknologi mutakhir ini, berbagai perusahaan smartphone mulai berlomba-lomba menghadirkan HP dengan kamera terbaiknya di kelas entry-level.

Bagi kamu yang ingin mendapatkan ponsel dengan harga terjangkau namun kualitas kemera memumpuni, berikut rekomendasi HP dengan kamera terbaik harga Rp2 jutaan.

10 HP dengan Kamera Terbaik Harga Rp2 Jutaan

Berikut rekomendasi 10 HP dengan kamera terbaik harga mulai Rp2 jutaan, di antaranya:

1. Tecno Camon 40 (Rp2.699.000)

Spesifikasi

  • Ukuran layar: 6.78 inci, AMOLED, 1080 x 2436 pixels, 120 Hz
  • Memori: RAM 8 GB, ROM 128 GB
  • Sistem operasi: Android 15, HIOS 15
  • CPU: Mediatek Helio G100 Ultimate (6 nm)
  • Kamera: Dual 50 MP (wide), 8 MP (ultrawide); Depan 32 MP
  • SIM: Dual SIM (Nano-SIM)
  • Baterai: 5200 mAh

Tecno Camon 40 dilengkapi dengan fotografi berbasis kecerdasan buatan (AI) sebagai fokus utama.

BACA JUGA:Rekomendasi HP Terbaik untuk Pelajar 2025 Harga Rp2 Jutaan

Kamera Dual 50 MP  besutan Sony memiliki sensitivitas cahaya yang luar biasa. Dengan sensor besar 1/1,56' dan piksel fusi 2,0μm, kamera ini menghasilkan kualitas gambar yang luar biasa. Kamera ini unggul dalam pemotretan siang dan malam.

2. Tecno Spark 40 Pro+ (Rp2.899.000)

Spesifikasi 

  • Ukuran layar: 6.78 inci, AMOLED 3D, 1224 x 2720 pixels, 144Hz
  • Memori: RAM 8 GB, ROM 256GB
  • Sistem operasi: Android 15
  • CPU: MediaTek Helio G200
  • Kamera: Belakang 50 MP, Dual Flash; Depan 13 MP, Dual Flash
  • Baterai: 5200 mAh, 45W Super Charging
  • SIM: Dual SIM (Nano-SIM)

Tecno Spark 40 Pro+ memiliki kamera utama 50 MP ultra-jernih dengan teknologi stabilisasi gambar elektronik (EIS) dan algoritma AI RAW domain.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Close Ads