10 Game Offline Android Terbaru yang Baru Rilis di Play Store, Seru Tanpa Internet!

10 Game Offline Android Terbaru yang Baru Rilis di Play Store, Seru Tanpa Internet!

10 Game Offline Android Terbaik untuk Main Santai di Mana Saja---Dok. Istimewa

JAKARTA, DISWAY.ID - Selama ini, banyak game Android baru yang dirilis dengan konsep online.

Padahal, tidak sedikit gamer yang justru lebih nyaman memainkan game offline, baik untuk menghemat kuota maupun sekadar menikmati permainan tanpa gangguan koneksi.

Kabar baiknya, Play Store terus menghadirkan game offline Android terbaru dengan kualitas visual, gameplay, dan cerita yang tidak kalah seru.

Kali ini, kami merangkum 10 game offline baru rilis terbaik di Android yang bisa langsung kamu mainkan tanpa internet.

Mulai dari horor, puzzle, petualangan, hingga simulasi unik, semuanya ada di daftar ini.

BACA JUGA:Syarat Dapat Transferan Saldo DANA Gratis Rp131.000 dari Game Penghasil Uang 2026

1. The Exit 8 Mobile

Game horor petualangan ini sebelumnya populer di PC dan kini resmi hadir di Android. Pemain akan menjelajahi lorong misterius yang dipenuhi anomali aneh dan kejadian tak terduga. Terdapat 8 level yang harus diselesaikan dengan ketelitian tinggi, karena satu kesalahan kecil bisa membuat pemain mengulang dari awal. Atmosfer horornya sangat kuat dan sukses bikin merinding.

2. Find Joe: Two of Us

Game offline bergenre puzzle dan misteri ini mengajak pemain mengendalikan dua karakter detektif sekaligus. Keunikannya terletak pada mekanik kerja sama antar karakter, di mana pemain harus mengatur sudut pandang dan strategi agar kedua tokoh bisa saling melengkapi. Cocok untuk kamu yang suka teka-teki cerdas dan cerita investigasi.

3. Lock’s Quest (Crunchyroll Edition)

Bagi penggemar RPG pixel art, Lock’s Quest adalah pilihan menarik. Game ini menggabungkan strategi pertahanan dengan aksi RPG, di mana pemain harus melindungi kerajaan dari serangan monster. Kamu bisa membangun benteng, menempatkan pasukan, sekaligus terjun langsung ke medan perang dengan karakter utama yang punya skill unik.

BACA JUGA:Peraih Emas SEA Games Diguyur Bonus Rp1 Miliar, Disimpan di Rekening BRI

4. Fast Food Wars

Ingin game offline ringan tapi bikin nagih? Fast Food Wars menyuguhkan gameplay aksi bertahan hidup melawan gelombang musuh yang terus meningkat. Senjata bisa ditingkatkan seiring level, dan tantangan makin berat setiap saat. Cocok untuk dimainkan santai, tapi tetap memacu adrenalin.

5. Asphalt Champions

Game balapan offline ini menawarkan pengalaman racing melawan AI yang cukup agresif. Trek balapan dirancang dengan visual detail dan nuansa jalanan yang realistis. Tersedia 16 kendaraan, berbagai tingkat kesulitan, serta beberapa sudut pandang kamera yang bisa disesuaikan dengan gaya bermain.

6. Planet of Lana

Planet of Lana adalah game petualangan offline dengan visual artistik bergaya lukisan dan gameplay platformer 2D. Pemain mengikuti perjalanan Lana di dunia asing yang terancam invasi. Fokus utama game ini adalah pemecahan puzzle, eksplorasi, dan penggunaan kemampuan khusus untuk bertahan hidup.

7. I Am Bird

Game simulasi unik ini memungkinkan pemain merasakan hidup sebagai seekor burung merpati di kota metropolitan. Kamu bisa terbang bebas, menjelajahi gedung-gedung tinggi, dan berinteraksi dengan lingkungan sekitar. Aksinya kocak dan penuh humor, mulai dari mencuri makanan hingga mengganggu manusia dari udara.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads