Sempat Ditunda PSSI, John Herdman sebagai Pelatih Timnas Resmi Diumumkan Hari Ini
Penunjukan John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia memunculkan harapan baru di tengah publik sepak bola nasional-Tangkapan layar Instagram@mario_sonatha-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) memastikan akan mengumumkan John Herdman sebagai pelatih kepala Tim Nasional Indonesia pada Selasa (13/1/2026) pukul 09.00 WIB.
Sebelumnya, pengumuman resmi mantan pelatih Timnas Kanada itu sempat dijadwalkan pada Senin (12/1/2026).
Namun, agenda tersebut terpaksa ditunda lantaran kondisi kesehatan Herdman yang belum memungkinkan.
Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji mengatakan penundaan dilakukan demi memastikan pelatih asal Inggris tersebut berada dalam kondisi prima saat diperkenalkan ke publik.
BACA JUGA:Bojan Hodak Sambut Baik Penunjukan John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia
“Sesi jumpa pers John Herdman mundur menjadi Selasa, 13 Januari 2026 pukul 09.00 WIB,” ujar Sumardji kepada wartawan.
Sumardji enggan merinci kondisi kesehatan Herdman. Ia hanya menyebut sang pelatih sedang kurang fit dan membutuhkan waktu pemulihan singkat.
“Kondisinya kurang fit,” kata Sumardji singkat.
Menurutnya, kondisi tersebut kemungkinan dipicu proses adaptasi cuaca setelah Herdman dan keluarga tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1/2026).
Situasi cuaca di Jakarta yang tidak stabil dalam beberapa hari terakhir juga disebut turut memengaruhi kondisi fisik Herdman.
“Barangkali penyesuaian cuaca saja,” ujarnya.
BACA JUGA:SBY Ingatkan Persaudaraan Modal Utama Menjadi Bangsa Kuat, Banyak Negara Hancur Karena Konflik
Dengan penjadwalan ulang ini, PSSI memastikan pengumuman Herdman sebagai nakhoda baru skuad Garuda akan tetap berlangsung dalam waktu dekat.
Penunjukan Herdman diharapkan membawa arah baru bagi Timnas Indonesia dalam menghadapi agenda internasional sepanjang 2026.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: