One Stop Solution Gerai Car Audio Auto Maximus Resmikan Cabang Kedua
Memperluas layananan terbaiknya, mengusung one stop solution, gerai Car Audio Auto Maximus resmikan cabang kedua pada tanggal 24 Januari 2026. -dok disway-
Cabang kedua Auto Maximus dapat mengerjakan hingga tiga mobil, dengan lahan parkir yang luas untuk sekadar berkunjung, konsultasi, atau menunggu giliran pengerjaan.
“Kita utamakan QC (Quality Control)” tambah Jerry.
Dalam rangka grand opening cabang kedua, Auto Maximus mengadakan paket dan promo khusus yang berlaku dari tanggal 24 Januari 2026 hingga seminggu setelah tanggal tersebut.
BACA JUGA:Update Pegadaian: Buyback Emas Antam Naik Rp11 Ribu, Cek Harga Terbarunya
BACA JUGA:Simulasi KUR BCA 2026 Rp100-Rp500 Juta, Cek Tabel Angsuran Terbaru Tenor 1-5 Tahun
Untuk paketnya, Auto Maximus memiliki 9 paket dengan rentang harga mulai dari Rp10 juta sampai unlimited, menyesuaikan budget dan kebutuhan.
Paket tersebut terdiri dari 2-Way dengan digital sound processor (DSP) dan subwoofer aktif, hingga paket 3-Way dengan digital sound processor, subwoofer pasif, dan power amplifier, dimana setiap paketnya gratis pemasangan peredam.
Auto Maximus juga mengadakan promo pembelian speaker 3-Way dan subwoofer Focal Utopia M, dengan hadiah langsung iPhone 17 Pro Max, tanpa diundi.
Selain itu, Auto Maximus juga mengadakan promo berupa potongan harga untuk pembelian full set seri flagship Alpine F#1 Status, dengan benefit gratis peredam full bodi.
BACA JUGA:Sistem Komputerisasi Haji Terpadu 2026 Krusial, Tekankan Kecepatan dan Ketepatan
BACA JUGA:Mulai Mengerikan! Cuaca Indonesia Kian Memburuk, BMKG Soroti Dampak Siklon dan Bibit 92P
Buat yang ingin ganti head unit, Auto Maximus juga mengadakan program tukar tambah dengan head unit Alpine iLX-W670E.
Auto Maximus berdiri sejak tahun 2016, dengan gerai pertama di Jalan Taman Surya 2 Blok C1 No.21, RT.4/RW.15, Pegadungan, Kalideres, Jakarta Barat.
Bagi yang ingin konsultasi soal upgrade audio mobil, bisa langsung menghubungi kontak di akun Instagram resmi @automaximus_jakarta, serta dapat melihat semua hasil pengerjaan terkait audio mobil di gerai Auto Maximus Car Audio & Soundproofing Expert.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: