Jadwal Siaran Langsung Final Indonesia Masters 2026 Hari Ini Live, Ambisi Alwi dan Raymond/Joaquin Rebut Juara

Jadwal Siaran Langsung Final Indonesia Masters 2026 Hari Ini Live, Ambisi Alwi dan Raymond/Joaquin Rebut Juara

Jadwal siaran langsung final Indonesia Masters 2026 hari ini Minggu, 25 Januari 2026 live di RCTI, Youtube PBSI, dan website Djarum Badminton.-PBSI-

JAKARTA, DISWAY.ID - Jadwal siaran langsung final Indonesia Masters 2026 hari ini Minggu, 25 Januari 2026 live di RCTI, Youtube PBSI, dan website Djarum Badminton.

Turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2026 memasuki partai puncak yang menampilkan dua wakil Indonesia, Alwi Farhan dan Raymond Indra/Nikolaus Joaquin.

Final Indonesia Masters 2026 digelar di Istora Senayan, Jakarta Pusat pada pukul 13.00 WIB.

Alwi dan Raymond/Joaquin menjadi perwakilan generasi baru Indonesia untuk merebut gelar juara.

Mereka akan bertanding di dua partai terakhir sebagai penutup rangkaian turnamen Super 500.

BACA JUGA:Jadwal Final Indonesia Masters 2026: Dua Wakil Indonesia Siap Rebut Gelar Juara!

Alwi Farhan sebaai unggulan kedelepan akan bertemu wakil Thailand, Panitchaphon Teeraratsakol di partai keempat.

Berdasarkan catatan BWF, Alwi dan Panitchaphon memiliki angka yang seimbang 1-1.

Sedangkan, Raymond/Joaquin yang akan menghadapi unggulan empat asal Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin memiliki catatan yang bagus.

Dalam pertemuan pertama, Raymond/Joaquin berhasi membekuk Goh/Nur di babak Australia Open 2025 dengan skor 21-15, 21-15.

Sementara itu, Malaysia menjadi negara dengan wakil terbanyak di babak final dengan tiga wakil.

BACA JUGA:Wakil Ganda Campuran Terhenti ke Final Indonesia Masters 2026, Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Ungkap Kondisi Lapangan

Seluruh pertandingan Daihatsu Indonesia Masters 2026 ditayangkan di RCTI, YouTube PBSI, dan website Djarum Indonesia.

Jadwal Final Indonesia Masters 2026 Hari Ini

Berikut jadwal final Indonesia Masters 2026 hari ini Minggu, 25 Januari 2026.

  • Chen Yu Fei (1) vs P. Opatniputh (match 1)
  • Mathias Christiansen /Alexandra Boje vs (3) Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (match 2)
  • Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (1) vs Arisa Igarashi/Miyu Takahashi (match 3/WO)
  • Alwi Farhan (8) vs P. Teeraratsakul (match 4)
  • Raymond Indra/Nikolaus Joaquin vs (match 4) Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (match 5)

Indonesia Masters 2026 Tayang di Mana?

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads