Main di Liga Indonesia, John Herdman Minta Pemain Naturalisasi Segera Adaptasi
Pelatih Timnas Indonesia John Herdman meminta pemain naturalisasi yang berlaga di Super League agar beradaptasi untuk meningkatkan kualitas permainan-Dok. PSSI-
JAKARTA, DISWAY.ID - Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia, John Herdman sebut sejumlah pemain diaspora harus segera beradaptasi di liga domestik.
Hal tersebut dikarenakan kondisi cuaca di Indonesia sangat jauh berbeda dibandingkan Eropa. Untuk itu, John Hermand meminta kepada pemain naturalisasi agar segera beradaptasi.
BACA JUGA:Cuaca Ekstrem Intai Jabar Hingga 29 Januar, BMKG-Pemerintah Upayakan OMC
BACA JUGA:Transformasi Digital Perkuat Kinerja Operasional IPCC Terminal Kendaraan
Hal tersebut dikarenakan sebanyak tujuh pemain skud Garuda baru berkarier di Super League.
Kejutuh pemain tersebut adalah Stefano Lilipaly, Rafael Struick dan Jens Raven bergabung ke Dewa United, Jordi Amat dan Ivar Jenner, Persija Jakarta dan Thom Haye dan Eliano Reijnders di Persib Bandung.
"Kondisi (cuaca) disini sangat unik, panasnya, kelembapannya dan saya pikir bagi pemain Eropa untuk berlarih disini secara konsisten itu sangatlah penting," jelas Johnr Herdman.
Ia menekankan bahwa adaptasi fisik menjadi kunci agar para pemain mampu tampil optimal, baik di level klub maupun saat membela Timnas Indonesia.
Dengan pola latihan yang tepat dan berkelanjutan, pemain diyakini akan membangun daya tahan fisik yang lebih baik.
"Tingkat toleransi (fisik) yang bisa mereka bangun, minggu demi minggu, itu memberi kamu kekuatan dan memberi kedalam skuad yang menurut saya kami butuhkan," pungkas pelatih asal Inggris.
Baginya, keputusan para pemain tersebut untuk bermain di Indonesia sebagai langkah strategis, baik bagi perkembangan individu pemain maupun kekuatan Timnas secara keseluruhan.
BACA JUGA:Rocky Gerung Usai Diperiksa Polisi: Mana Ada Penelitian yang Isinya Menghina?
"Saya pikir penting bahwa kami dari Eropa yah memberika tampilan rasa dan standar yang berbeda," jelas dia.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: