Satu-satunya dari Indonesia, Raditya Dika Masuk 100 Instagram Rich 2022, Kalahkan Paris Hilton!

Selasa 23-08-2022,17:33 WIB
Reporter : Amanda Fanny
Editor : Amanda Fanny

BACA JUGA:Kombes Pol Budhi Herdi Dicopot Sebagai Kapolres Jaksel Tersandung Kasus Brigadir J, Hanya Tugas 7 Bulan

Sementara itu, di posisi pertama ditempati oleh pesepakbola Christiano Ronaldo dengan biaya per unggahan Instagram sebesar 2.397 juta dolar AS atau sekitar Rp 35 miliar. 

Disusul kemudian Kylie Jenner dengan biaya per unggahan Instagram sebesar 1.835 juta dolar AS atau sekitar Rp 27 miliar.

Trending di Twitter

Karena pencapaian ini, nama Raditya Dika langsung menjadi trending topic di Twitter.

Ayah dua orang ini bahkan menyampaikan keterkejutan dan kebingungannya di sosial media.

"Kenapa gue trending di Twitter?" tanya Raditya Dika kepada para pengikutnya melalui Instagram Stories. 

Beragam komentar dari para netizen pun menanggapi pertanyaan dari Raditya Dika tersebut.

BACA JUGA:Pemancing asal Kebon Jeruk Tenggelam di Pantai Teluknaga, Basarnas Jakarta dan BPBD Tangerang Evakuasi

BACA JUGA:Sejumlah Negara Alami 'Resesi Seks', Apa Penyebabnya?

Diketahui, selama setahun terakhir, tip 10 Instagram Rich List memperoleh rata-rata 27 persen lebih banyak di platform per unggahan, dibandingkan dengan tahun 2021. 

Sejak awal keberadaan daftar tersebut pada tahun 2017, penghasilan 10 Instagram Rich List teratas telah meningkat sebesar 76 persen, rata-rata dari 9 juta dolar AS (sekitar Rp 134 miliar) pada tahun 2020 menjadi 16 juta dolar AS (sekitar Rp 238 miliar) pada tahun 2022.

Raditya Dika sendiri diketahui telah menikah dan memiliki dua orang anak.

Di Instagram, ia terlihat cukup aktif mengunggah momen kebersamaan dengan keluarga kecilnya, ataupun kelucuan yang mengundang gelak tawa.

Sekali lagi, selamat ya, Bang Radit!

Ditunggu karya-karya selanjutnya!

Kategori :