JAKARTA, DISWAY.ID - Loyalis Ganjar Pranowo Jhon Sitorus, Jhon Sitorus menyinggung pernyataan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
AHY sempat mengungkapkan jika program pemerintah era Presiden Jokowi tak menyentuh wong cilik (rakyat kecil).
AHY juga menilai persoalan ekonomi di Indonesia semakin rumit karena keuangan negara tidak dikelola dengan baik.
Sedangkan anggaran yang ada di era Jokowi diklaim AHY hanya digunakan untuk proyek mercusuar yang tidak terlalu berdampak pada wong cilik atau rakyat kecil.
BACA JUGA:Jadwal Liga Champions Malam Ini: Mustahil Liverpool Bisa Comeback di Madrid? Napoli di Atas Angin
Menyikapi hal ini, Jhon Sitorus buka suara melalui cuitan di akun Twitter pribadinya.
Jhon Sitorus lantas 'menyentil' AHY terkait proyek yang mangkrak di era Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Melalui tweetnya, Jhon meminta agar AHY lebih baik mengaca terlebih dahulu sebelum berucap.
"AHY sebaiknya NGACA dulu baru pidato2 biar tidak MEMALUKAN wajah SBY" ujar Jhon, dilansir dari Twitter @Miduk17, dilansir pada Rabu 15 Maret 2023.
BACA JUGA:Penampakan Ajudan Pribadi Digelandang Polisi Pakai Baju Tahanan Warna Orange
Kemudian Jhon juga menjelaskan proyek-proyek di era SBY yang diduga mangkrak.
"Hambalang, PLTU Maluku, 34 proyek listrik, Kertajati, Jembatan Merah Putih Ambon itu semua MANGKRAK era SBY," ujar Jhon Sitorus.
Lanjut Jhon, proyek mangkrak SBY dianggap lebih parah saat diakumulasi.
"Bila diakumulasi, proyek MANGKRAK ini jauh lebih MERUGIKAN wong cilik. Jagalah perasaan PEPO," sambungnya.
BACA JUGA:Cara Hack WhatsApp Ampuh Tanpa Scan Barcode Terbaru 2023, Anti Ribet Cegah Pasangan Selingkuh