Kekasih Imam Masykur Ungkap Rencana Pernikahan: Habis Ramadhan Saat Dia Pulang

Rabu 06-09-2023,14:31 WIB
Reporter : Rafi Adhi Pratama
Editor : Reza Permana

Dada Kiri Imam Masykur Berlobang

Yuni Mauliza mengakui jika dirinya sempat melihat langsung jasad dari Imam Masykur setelah dikirimkan ke kampung halamannya.

Menurut Yuni, saat melihat jenazah Imam yang tewas dianiaya tersebut wajah kekasihnya itu terlihat menghitam dan ada bekas luka di kepalanya.

BACA JUGA:Bupati Tanah Laut Gemetaran Cak Imin Datang di Acara MTQ International, Jazilul Fawaid: Siapa yang Ancam Anda

BACA JUGA:Bikin Speechless! Putri Ariani Dapat 4 Standing Ovation Saat Tampil di Semifinal America's Got Talent 2023

Tidak hanya itu, Yuni juga mengatakan jika dada bagian kiri Imam berlubang.

"Seperti yang ada foto penemuannya di sungai, yang wajahnya itu agak hitam gitu. Kalau di kepala almarhum ada bekas luka, terus di dadanya sebelah kiri juga ada lubang," imbuhnya.

"Cuma itu yang saya lihat. Karena jenazahnya enggak di bolak-balik. Wajahnya saja, yang lain badannya masih putih biasa," tambahnya.

Panglima TNI Beri Perhatian Khusus

Penganiayaan dari Imam Masykur mendapatkan perhatian khusus dari Panglima TNI, di mana Laksda TNI Julius Widjojono selaku Kepala Pusat Penerangan TNI mengatakan jika kasus pemuda asal Aceh akan dikawal.

Laksda TNI Julius menjelaskan bahwa terduga penganiaya Imam antara lain Praka RM yang merupakan anggota Paspamres dan dua anggota TNI akan mendapatkan hukuman sesuai dengan undang-undang yang berlaku.

BACA JUGA:Fuji Punya Bukti Kuat Kalau Uang Miliknya Ditipu Sang Mantan Manager

BACA JUGA:Akun YouTube DPR RI Kena Hack Judi Online, Tim IT Coba Kembali Ambil Alih

"Penganiayaan oleh anggota Paspampres yang mengakibatkan korban meninggal, Panglima TNI prihatin dan akan mengawal kasus," terang Laksda TNI Julius.

Menurut Laksda TNI Julius jika terbukti bersalah maka pelaku akan diproses hukum dan dipecat dari TNI.

"Agar pelaku dihukum berat maksimal hukuman mati, minimal hukuman seumur hidup dan pasti dipecat dari TNI karen termasuk tindak pidana berat, melakukan perencanaan pembunuhan," ungkapnya.

Kategori :