TANGERANG, DISWAY.ID – Terus mengembangkan produk dash cam, BlackVue kembali menghadirkan line up terbarunya yaitu DR970X BOX di GIIAS 2024.
Berbagai kelebihan disematkan oleh BlackVue, bahkan DR970X BOX pastikan rekam sepanjang perjalanan hingga di parkiran.
Tidak hanya itu, BlackVue DR970X BOX juga digadang-gadang merupakan dash cam anti sabotase dan peretasan.
BACA JUGA:Wuling Usung 7 Line Up Terbaiknya di GIIAS 2024 Seiring Ulang Tahun ke 7 di Indonesia
Hal tersebut diungkapkan oleh Rudy selaku Direktur Marketing Blackvue yang juga mentakan bahwa pihaknya menghadirkan DR970X BOX berdasarkan pengembangan dan kebutuhan pengguna mobil akan dash cam.
Menurut Rudy, DR970X BOX merupakan dash cam yang dapat menjawab semua kebutuhan pemilik mobil, mulai dari kemampuan merekam semua kejadian saat berkendara hingga saat mobil terparkir.
“DR970X BOX dilengkapi dengan sensor gerak, sehingga saat mobil dalam kondisi terparkir dash cam ini akan stand by, jika tertabrak maka otomatis akan merekam 1 menit sebelum kejadian, bahkan akan mengirimkan notifikasi melalui Aplikasi atau BlackVue Viewer pada pemilik mobil,” terangnya.
BACA JUGA:Pertamina Usung Desa Energi Berdikari pada Gelar Teknologi Tepat Guna Kemendes PDTT
Terdapat beberapa kelebihan yang disematkan pada DR970X BOX yang dilepas dengan harga Rp10.590.000 ini.
Adapun kelebihan DR970X BOX di antaranya dapat mengunci posisi kamera sehingga sudut pengambilan gambar tidak berubah bahkan saat terjadinya kecelakaan.
Hal ini karena penyetingan sudut kamera telah dilengkapi dengan sistem penguncian dengan kunci khusus.
Kabel dash cam ini juga tidak mudah dilepas karena telah menggunakan sistem fix installation sehingga dapat merekam tanpa adanya gangguan.
BACA JUGA:KPK Ungkap Rencana Permintaan Ganti Rugi kepada Perusahaan Asing Terkait Kasus LNG