Mauro Zijlstra sudah mengirim berkas-berkas ke PSSI sebagai salah satu tahapnya untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Dia diproyeksikan memperkuat Timnas Indonesia besutan Shin Tae Yong yang masih membutuhkan sosok penyerang sebagai target man di skuad garuda.
Mauro Zijlstra akan menjadi setitik harapan di tengah kesulitan menemukan sosok striker tajam di Timnas Indonesia saat ini.
Mauro Zijlstra lahir di Zaandam, Belanda pada 9 November 2004 yang memiliki keturunan Indonesia dari nenek pihak ayahnya kelahiran Bandung, Jawa Barat.
Mauro Zijlstra saat ini memperkuat klub muda kasta kedua Liga Belanda, FC Volendam U-21.
BACA JUGA:Marc Guiu Dijagokan Kembali ke Barcelona dari Chelsea, Laporta: Welcome Back Anak Muda
Sebelumnya, penyerang berpostur 188 cm ini pernah membela NEC Nijmegen U-21 dan Amsterdam FC U-18.
Karier Mauro Zijlstra bermula di akademi AZ Alkmaar, setelah itu pindah ke Amsterdam FC Youth pada 2019.
Bersama skuad muda Amsterdam, Mauro Zijlstra sempat tampil bersama tiga level kelompok umur, yaitu U-17 dan U-18.
Setelah itu Mauro Zijlstra pindah ke NEC Nijmegen, dan tampil di dua level kelompok umur, yaitu U-18 dan U-21.
Musim pertamnya, ia berhasil mencatatkan 18 gol dalam 26 pertandingan.
BACA JUGA:Klasemen Liga 1 Indonesia Usai Persija Libas Tuan Rumah PSIS Semarang
Penampilannya yang mengesankan, FC Volendam meminang Mauro Zijlstra pada musim 2024-2025