Oplosan Blending

Oplosan Blending

Ramai Kasus Pertalite Dioplos Jadi Pertamax, Pertamina Parta Niaga Sebut Sudah Ikuti Spesifikasi Pemerintah-dok Disway-

SAYA menerima pertanyaan ini  tolong dibantu dijawab: apakah setelah ini PLN juga akan mengoplos listriknya?

Sampai tadi malam saya masih sulit percaya: bensin Ron 90 dijual ke masyarakat sebagai Ron 92.

Saya juga masih sulit percaya: Pertamina melakukan oplos bensin kualitas Ron 90 untuk dijual sebagai Ron 92 dengan harga yang lebih mahal. Menipu masyarakat kok secara masal-nasional.

Kalau itu benar terjadi, negeri ini benar-benar gelap. Sebagiannya. Tidak ada kejahatan yang lebih masif dari itu. Bukan saja kerugian negaranya. Juga kerugian masyarakat luas. Termasuk kerusakan mesin kendaraan se-Indonesia. Belum lagi polusinya. Sakit hati.

Sampai-sampai beredar di medsos modifikasi doa populer seperti ini:

*DOA MASUK POM BENSIN*

اللهم أرنا الفرتماك فرتماك وارزقنا اكتسابه وأرنا الفرتاليت فرتاليت وارزقنا اقتناءه ولا تجعله ملتبسا علينا

"Ya Allah, tunjukkan kepada kami mana pertamax itu pertamax dan mudahkan kami untuk memperolehnya. Dan tunjukkan kepada kami mana pertalite itu pertalite dan mudahkan kami mendapatkannya. Lindungilah kami dari pembelian yang tertukar...”

Kalau sampai penipuan masal itu benar terjadi, rasanya saya ingin membubarkan itu Pertamina.

Memang kini pompa bensin Shell dan AKR menjadi lebih penuh sesak. Orang banyak yang lari dari pompa bensin Pertamina. Tapi Shell dan AKR tidak seluas jangkauan Pertamina. Maka masyarakat tidak punya pilihan. Mereka tetap harus ke pompa bensin Pertamina --sambil memanjatkan doa yang sulit dikabulkan itu.

Tapi saya tetap sulit percaya itu benar-benar dilalukan Pertamina. Bahkan saya masih sulit memahami keterangan istilah "oplos" di kasus ini.

Di dunia minyak ada dua istilah yang artinya mirip. Oplos dan blending. "Oplos" diartikan negatif: misalnya solar dioplos dengan bensin. Dua jenis yang berbeda.

"Blending" diartikan positif, setidaknya netral: bersin di-blending dengan bensin. Atau bensin di-blending dengan additive.

Dalam bahasa Inggris oplos ya blending, blending ya oplos.

Apakah yang telah dilakukan Pertamina mem-blending bensin Ron 90 dengan Ron 92 lalu dijual dengan harga Ron 92?

Kesan saya begitu.

Apakah ketika Ron 90 di-blending dengan Ron 92 menjadi Ron 91 --lalu dijual dengan harga Ron 92?

Anda sudah tahu: tidak ada kategori bensin Ron 91. Yang ada adalah Ron 88, Ron 90, Ron 92, dan Ron 95.

Bensin di pompa-pompa Pertamina asalnya dari dua sumber: dari kilang milik Pertamina sendiri (Cilacap, Balongan Jabar, Balikpapan) dan dari impor.

Kilang-kilang di dalam negeri itu baru bisa memproduksi bensin sebanyak 60 persen kebutuhan nasional. Selebihnya dari impor --umumnya dari kilang Singapura.

Kilang Cilacap dan Balongan memproduksi bensin kualitas Ron 90. Di luar negeri semakin sulit menemukan kilang yang masih memproduksi Ron 90. Di sana kesadaran lingkungan sudah tinggi. Memproduksi bensin Ron 90 dianggap sebagai sumber pencemaran.

Dengan demikian bensin impor kita mestinya hanya yang kualitas Ron 92. Apakah Pertamina mem-blending bensin impor dengan bensin produksi dalam negeri?

Sepengetahuan lama saya Pertamina tidak punya fasilitas blending. Anda bisa koreksi dengan info yang lebih akurat. Yang punya hanyalah satu orang: si raja impor BBM, keluarga Mohamad Reza. Yang anaknya kini jadi salah satu tersangka di Kejaksaan Agung.

Atau importirlah yang impor Ron 92. Lalu importer cari kilang di luar negeri yang masih produksi Ron-90. Dua jenis Ron itu lantas di-blending di fasilitas blender miliknya di pantai Banten sana.

Kalau sumbernya dari sini, maka kesalahan Pertamina adalah: mengapa tidak dikontrol kualitasnya saat membeli bensin Ron 92 dari blender milik importer.

Atau jangan-jangan Ron 90 dari kilang dalam negeri yang di-blending dengan Ron 92 impor?

Pertamina memang belum punya kemandirian bensin. Sangat tergantung pada pemasok swastanya itu. Bahkan tidak ada importer BBM yang punya fasilitas blending kecuali yang satu itu.

Jangan-jangan sebenarnya Pertamina lagi kepepet cashflow. Kesulitan keuangan. Malu atau takut mengakui apa adanya.

Misalnya: di satu pihak Pertamina harus menjalankan program pemerintah: harga BBM harus sama di seluruh Indonesia. Itu sangat merugikan Pertamina. Dari mana Pertamina harus menutupi kerugian operasional seperti itu.

Atau program pemerintah yang lain: Pertamina tidak boleh kekurangan pasok BBM ke masyarakat. Apa pun yang terjadi. Tidak boleh BBM langka. Padahal kemampuan membeli BBM impor lagi berat. Dari pada heboh BBM langka, maka BBM kualitas apa pun yang disodorkan pemasok diterima. Toh masyarakat tidak tahu. Masyarakat lebih heboh tidak ada BBM dari pada kualitas BBM.

Mungkinkah dua hal itu yang melatarbelakangi kasus blending Ron 90 dan Ron 92 ini? Atau yang lain? Atau apa?

Kalau pun dari hasil "kejahatan" itu sampai ratusan triliun, bukankah uangnya mengalir ke perusahaan? Ke Pertamina? Bukan ke para pimpinannya?

Bingung. Begitu banyak tanda tanya.

Masih banyak informasi yang kita tunggu apa yang sebenarnya terjadi. Sayang mobil kita tidak dikengkapi deteksi apakah yang kita beli benar-benar Ron 92 atau bukan. Anda pasrah saja bukan?

Mobil listrik tidak akan jadi korban permainan seperti itu --kalau permainannya benar-benar ada. Sampai kelak kalau listrik pun bisa dioplos.(Dahlan Iskan)

Komentar Pilihan Dahlan Iskan Edisi 27 Februari 2025: Bulgalbi Ortodok

Mirza Mirwan

Mungkin "kesombongan" Ethiopia lantara pertumbuhan ekonominya yang tinggi di antara negara miskin, yang dipuji Bank Dunia. Belasan tahu yang lalu selama 2 tahun selalu di atas 10%. Belakangan di kisaran 6-7%. Tentang ijin investasi di Rwanda yang cepat dan gratis, kelihatannya masuk akal. Itu bisa dilihat dari Indeks Persepsi Korupsi Rwanda 2024, skornya 57, peringkat 43/180 bersama Botswana dan Portugal.

Antonio Samaran

Ethiopia termasuk negara miskin tapi "sombong". Pembangunan yg pesat di Addis Abba adalah berkat hutang Tiongkok. Bank-bank di sana kekurangan dollar sehingga selisih kurs resmi bbrp tahun yg lalu antara ETB 55/dollar vs ETB 95/dollar di pasar gelap (Hawala). Kurs sekarang antara resmi dan hawala selisihnga sdh di bawah 10%. Sekelas kantor penanaman modal tidak ada kursi buat tamu apalagi sova. Umumnya kantor2 lain juga begitu kecuali kantor Imigrasi msh disediakan kursi yg cukup banyak. Utk investasi urus ijinnya berbelit-belit dari pusat hingga ke daerah dan umumnya berjalan sendiri-sendiri. Tidak mau pusing dgn lembaga di atasnya. Bila ada yg bisa beres 2 tahun itu termasuk luar biasa cepat. Ada teman 1 investor India menyerah setelah urus ijin 3 tahun dan menghabiskan hampir $100.000. Negara yg paling cepat prosedur ijin investasinya adalah Rwanda yg hanya memakan waktu bbrp jam tanpa membayar 1 sen pun. Perlayanan juga sangat ramah. Ijjn dikirim via email. Makanan Ethiopian Airlines juga sangat jelek. Rasanya hambar dan pengalaman dalam bbrp kali penerbangan selama 2 tahun makanannya itu lagi itu lagi! Ethiopia negara yg masih miskin, punya martabat sekaligus sombong.

Jokosp Sp

Saya dapat wejangan Kakek Tua ( Kaik di sini dipanggilnya ). Yang dianggap pemuka masyarakat yang memang orangnya sederhana, tetapi pemikirannya sering yang paling masuk nalar bagi lingkungan RT. Sampai puluhan tahun masih diberi amanah untuk jadi pemuka RT di wilayah kami. Apa katanya?. "Memberi makan bergisi anak itu tidak harus memberi makannya ke anak-anak". "Urusan anak-anak itu urusannya orang tuanya". "Jika orang tua kecukupan, pasti akan memberikan makan yang cukup, bergisi dan yang terbaik....., itulah semua orang tua begitu". "Itu akan dilakukan orang tua jika orang tuanya punya penghasilan yang layak dan bisa memenuhi kebutuhan dalam keluarganya". "Itulah sebenarnya yang lebih penting". "Yang lebih penting itu buka lapangan kerjanya, buka industrinya untuk para bapaknya anak-anak itu". "Dan hilangkan korupsinya". "La percuma anak diberi makan negara, tetapi bapaknya kelaparan di rumah karena jadi pengangguran, apa anak rela memakan jatah yang diberikan?". "Itu yang jadi tugas negara dan para pemimpinnya". "Tugas negara itu tidak memberi makan ke anak-anak, ingat itu tugas orang tua, sekali lagi itu tugas orang tuanya". "Itulah arti sebenarnya atau menterjemahkan arti memberi makan anak-anak itu". Ya Kaik....., saya harus menerima penjelasan Kakek ini dengan bilang 1000% itu sangat benar.

Rahma Huda Putranto

Ini perlu jadi bahan refleksi, bahkan evaluasi bagi masyarakat Islam. Dari Indonesia sampai Ethiopia, khotbah Jumatnya selalu "membosankan". Kalau khotib dan materi khotbahnya bagus, pasti jamaah mendengarkan secara antusias. Layaknya mendengarkan podcast dari influencer favorit mereka. Kalau tiap Jumat dapat "wejangan" inspiratif, umat Islam akan bangkit. Luar biasa.

Mirza Mirwan

Akhirnya Israel membebaskan 642 tahanan Palestina, yang mestinya sebanyak 620 tahanan -- saya menulisnya 602 -- harus sudah dibebaskan Sabtu 22/2 yang lalu sebagai imbal-tukar 6 sandera hidup yang dilepas Hamas. Pelepasan sandera itu terjadi sekitar Subuh tadi setelah Israel menerima jasad 4 sandera tersisa yang meninggal. Keempat sandera meninggal itu adalah Shlomo Mantzur (85), Ohad Yahalomi (49), Tsahi Idan (49) dan Itzik Elgarat (69). Mestinya jasad 4 sandera itu baru diserahkan Sabtu 1/3 lusa. Tetapi berkat negosiasi yang dilakukan Mesir bisa dilakukan lebih cepat , dengan jaminan pelepasan tahanan Palestina. Dengan diserahkannya 4 jasad sandera tersebut tuntaslah pembebasan daftar 33 sandera yang harus dibebaskan dalam fase 1 Gaza Truce Deal.

djokoLodang

-o-- TAT MO COUWSU ...Saya mendekat. Ternyata ia membaca kitab. Mungkin injil. Ukuran kecil. Tidak sampai selebar telapak tangan. Khusuk sekali. Tidak menghiraukan kedatangan saya. Mengabaikan gerakan saya memotretnya. (Lihat foto). ... *) Jadi ingat Bodhidarma. Pangeran dari India yang datang ke Tiongkok. Bertahun-tahun "bertapa" menghadap tembok. Lidah Tionghoa memanggilnya TatMo. Tat Mo Couwsu. Cikal bakal Siauw Lim Si. --koJo.

djokoLodang

-o-- SELINGAN PAGI Percakapan dua orang sahabat. + "Aku tidur dengan suamiku tiga kali seminggu." - "Aku hanya melakukannya seminggu sekali." + "Tapi kamu kan tidak punya suami?" - "Oh, kukira kita sedang membicarakan suamimu." --koJo.-

Wilwa

Peradaban Ethiopia sangat tua. Hmmm. Punya aksara eja tersendiri. Hmmm. Saya tertarik pada rambut gimbal supir yang mengantar Abah Dahlan. Entahlah. Mengingatkan saya pada Bob Marley, pengarang lagu dan penyanyi Reggae terkenal dengan lagunya yang melegenda: No Woman No Cry. Keturunan Jamaika. Berambut gimbal. Penganut Ras Tafari / Prince Tafari. Tafari adalah kaisar Ethiopia terakhir yang dipercayai pengikutnya sebagai Mesias alias Yesus Kristus yang lahir kembali. Tafari bergelar Haile Selassie. Tafari lahir 23 Juli 1892 dan meninggal dunia 27 Agustus 1975 tak lama setelah dikudeta oleh militer sebagai imbas kelaparan hebat yang melanda Ethiopia akibat kekeringan. Tafari dipercayai masih keturunan Raja Solomon (Nabi Sulaiman dalam Islam) dan Ratu Sheba. Bagaimanapun juga Tafari yang naik takhta 1930 memodernisasi Ethiopia. Dia menjadikan Ethiopia sebagai anggota League of Nations/ LBB (Liga Bangsa Bangsa) pendahulu PBB / United Nations saat ini. Ketika Ethiopia diinvasi Italia yang dipimpin Mussolini tahun 1935, Tafari jelas protes keras terhadap LBB yang tak berdaya menghadapi fasisme Mussolini. Tafari bertahan melawan agresi Mussolini hingga terpaksa mengungsi ke Sudan 1936. Dengan bantuan UK, Tafari berhasil merebut kembali Addis Ababa 1941. Tafari kembali melanjutkan modernisasi Ethiopia. Tahun 1963, Tafari alias Haile Selassie mendirikan African Unity. Kepopuleran Tafari inilah yang mengilhami Bob Marley dan jutaan pengikut Ras / Prince Tafari di Jamaika. Text limit!

Fiona Handoko

Selamat siang bpk liang, bung mirza. Buah jatuh tidak jauh dari pohonnya. Pastilah putra putri bpk liang dan bung mirza. Akan sesukses, sepintar dan sesantun ayahandanya.

Mirza Mirwan

Bung Liang mengingatkan saya pada kejadian 20-an tahun silam. Putri sulung saya, yang kini mengajar di Silpakorn University, baru kelas 1 SMP. Saat ia memutar kaset kompilasi lagu-lagu lama ia sampai menitikkan airmata ketika mendengar Karen Young melantunkan "Nobody's Child". Ia tahu benar pesan yang disampaikan lagu itu karena sejak kecil sudah saya ajari berkommunikasi dengan Bahasa Inggris dan Bahasa Jawa halus. Lirik yang dilantunkan Karen Young memang menyentuh, terutama di bagian reffrain dan dua kuplet terakhir. .... I'm nobody's child I'm nobody's child Just like a flower I'm growing wild No mommy's kisses And no daddy's smile Nobody wants me I'm nobody's child ... Kalau dimainkan dengan biola wah...pasti mengharubiru perasaan.

Liáng - βιολί ζήτα

selingan Apalah artinya sebuah tangisan ?? Sepertinya, itu 2 rumah yang disatukan menjadi Panti Asuhan. Memasuki rumah itu : Panti Asuhan Bhakti Luhur Alma Bandung, di kawasan Jalan Taman Kopo Indah II Kabupaten Bandung, suasana terasa sangat berbeda... Saya perhatikan satu per satu anak-anak di Panti Asuhan itu... sejuta tanya pun memenuhi ruang benakku : • Mengapa kalian bisa berada di sini ?? • Kemana Ayah dan Ibu kalian ?? • Dan... Mengapa cukup banyak dari kalian yang disabilitas ?? • dlsb, dst, dst, dst... Mulutku kelu dan ruang batinku terasa penuh dengan berbagai perasaan yang bergejolak... inikah sisi kehidupan anak-manusia yang benar-benar tersisihkan ?? Sepertinya, air mata yang tanpa kusadari sudah membasahi wajah ini menjadi rangkuman jawaban atas sejuta tanya itu... Ah... sudahlah... "apalah artinya sebuah tangisan yang membisu ??" Mereka - anak-anak di Panti Asuhan itu... "tidak membutuhkan air-mata-para-pengunjung !!" Dan... mereka - anak-anak itu, belum mengerti "apa arti kehidupan yang sesungguhnya itu ??" Harapan dan doaku... Semoga kalian baik-baik saja... Semoga kelak - ketika kalian sudah dewasa, zaman sudah berubah, tidak ada lagi diskriminasi terhadap orang-orang disabilitas, dan juga tidak ada lagi stigma negatif terhadap kalian - alumni Panti Asuhan. Tuhan memberkati kalian...

Beny Arifin

Baru tahu saya pak boss Disway HP nya Redmi note 13 yang harganya 4 jutaan. Padahal dulu sepertinya pakai Iphone dan Huawei yang kelas Mate 21 jutaan.

Wilwa

@MZ Arifin. Apa yang Anda yakini memang unik. Apakah Tuhan personal atau impersonal tak hanya menjadi bahan perdebatan teologis di agama-agama Timur Tengah namun juga di agama-agama yang lahir di India. Pada akhirnya berpulang pada keyakinan masing-masing homo sapiens. Karena apa yang disampaikan Kumaila dalam salah satu CHDI berlaku: suatu agama hanya masuk akal bagi pemeluknya (dan tidak masuk akal bagi yang bukan pemeluknya). ☕️

Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺

INTI PENGATURAN WAKTU ETHIOPIA.. Waktu Internasional di Ethiopia adalah GMT +3 jam. Akan tetapi, perlu diingat bahwa selain itu, Ethiopia juga memiliki waktunya sendiri, yang menggunakan konsep kuno: 1). Hari di "mulai pada pagi hari". Berakhir saat mulai malam. 2). Jadi jam 06.00 Waktu Internasional dianggap sebagai jam 00.00 Waktu Ethiopia. 3). Jam 07.00 Waktu Internasional adalah jam 01.00 Waktu Ethiopia. 4). Dan seterusnya: Jam 08.00 WI = 02.00 WE. Jam 09.00 WI = 03.00 WE. Jam 10.00 WI = 04.00 WE. Jam 11.00 WI = 05.00 WE. Jam 12.00 WI = 06.00 WE. Jam 13.00 WI = 07.00 WE. Jam 14.00 WI = 08.00 WE. Jam 15.00 WI = 09.00 WE. Jam 16.00 WI = 10.00 WE. Jam 17.00 WI = 11.00 WE. Jam 18.00 WI = 12.00 WE. ### Masuk akal juga berfikirnya. Meski beda ama kita..

Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺

KALENDER ETHIOPIA.. Kalender Ethiopia adalah sistem penanggalan yang digunakan di Ethiopia dan berasal dari kalender komunitas Kristen Ortodoks. Kalender Ethiopia dimulai dari tahun 8 Masehi, yang dianggap sebagai tahun pertama dari era Ethiopia. Karena itu jika Tahun Masehi adalah tahun 2025, maka Tahun Ethiopia adalah 2025 - 8 = 2017. Jumlah hari Tahun Ethiopia sama dengan jumlah hari Tahun Masehi. Tapi jumlah bulan Tahun Ethiopia adalah 13 bulan, dengan catatan, dari 13 bulan itu: 1). Sejumlah 12 bulan, panjangnya 30 hari, sehingga = 12 x 30 = 360 hari. 2). Dan 1 bulan, panjangnya hanya 5 hari. 3). Sehingga jumlah hari dalam setahun = 360 + 5 = 365 hari. Atau sama dengan jumlah hari kalender Masehi. ### Pokoknya "beda". He he..

Nimas Mumtazah

Aamiin... Makan senampan nikmatnya luar biasa. Di kami istilah mayoran ( makan bersama dalam satu wadah besar, bisa berupa nampan atau daun pisang. Moment spesial di kalangan santri yg sengaja di adakan seperti khatam al -qur'an, lulus ujian kitab atau sekedar bisa ngumpul bareng sahabat. Satu nampan banyak tangan. Semakin banyak orang yg ikut menikmatinya, semakin berkah( pedomannya santri² dulu) ntah sekarang

thamrindahlan

Dibawah tadi saya menulis tentang Lapar. Sekarang perihal cara makan memakai tangan tepatnya 5 jari kanan. Tidak pakai sendok garpu dan pisau pun sumpit laik nya cara makan orang modern. Nah prosesi menyuap itulah kenikmatan luar biasa. Apalagi makan bareng di satu nampan besar. Anda sudah tahu Nasi kebul, Nasi minyak, Nasi uduk corak berbeda namun rasa persis sama bersebab ada penyedap kari daging kambing. Seorang Guru Agama menganjurkan makan bareng senampan atau setampa tak boleh pakai sendok alias tetap pakai 5 jari. Ada khasiat bukan rahasia lagi bahwa makan bareng itu memperetat kekerabatan. Perhatikan di Madinah dan Mekah, bos menggelar karpet didepan toko. Makan senampan bersama karyawan. Ketika itulah terjadi proses pertukaran saliva (liur) sehingga gen (dna) bersatu masuk ke masing masing tubuh. Persaudaraan pun semakin akrab. Ayo sering sering makan senampan. Atau kalau tidak makan sepiring berdua bersama isteri. Keluarga langgeng bahagia sejahtera.. Cara sederhana manfaat berlimpah barokah. Aamin Marhaban Ramadan

Lagarenze 1301

Pria yang gagal jadi kepala daerah karena didiskualifikasi oleh Mahkamah Konstitusi masih cari jalan untuk berkuasa. Istri pun digadang-gadang menggantikannya dalam Pemungutan Suara Ulang. Pilkada Kota Palopo di Sulawesi Selatan diulang karena calon wali kota peraih suara terbanyak, Trisal Tahir, didiskualifikasi. Ijazah paket C yang diajukan sebagai syarat menjadi calon wali kota dinyatakan tidak sah. Pilkada Pesawartan setali tiga uang. Calon bupati peraih suara terbanyajk, Aries Sandi, didiskualifikasi. Surat Keterangan Pengganti Ijazah (SKPI) yang diajukan saat mendaftar calon bupati dinyatakan tidak sah. Naili, istri Trisal Tahir, didorong oleh suaminya untuk maju dalam PSU Kota Palopo. Partai pendukung mulai membicarakanntya, terutama menakar peluang menang jika Naili dimajukan. Elin Septiani, dokter gigi yang istri Aries Sandi, juga dipersiapkan untuk maju dalam PSU Pesawaran. Sama seperti di Palopo, partai yang semula mendukung Aries Sandi sedang menimbang-nimbang untuk memajukan Ein. Sepertinya mereka terinspirasi dari sukses Sherly Tjoanda yang menggantikan suaminya, Benny Laos, dalam Pilkada Maluku Utara. Tapi, mungkin saja, kali ini ceritanya akan berbeda.

yea aina

Karena rasa lapar, apapun yang tersajikan terasa enak dimakan. Pun gara-gara lapar, orang bisa gelap mata. Makan yang tidak pantas dimakannya. Seperti tidak pernah merasa kenyang, para "pemakan" uang negara akan selalu memakannya. Korupsi. Menguasai makanan, tapi bisa menahan diri untuk tidak memakannya: puasa. Jadi kalau berkuasa dan masih doyan memakan yang bukan haknya, sudahlah ke laut saja.

Tivibox

Berbicara kalender Ethiopia yang tidak sama dengan kalender masehi, saya jadi ingat kalender tahun Saka, yang sampai saat ini masih dipakai di Bali. Tahun Saka terpaut 78 tahun, lebih lambat dari tahun masehi. Pergantian tahun saka dirayakan sebagai Hari Raya Nyepi setiap tahun, jatuh pada bulan ke-9 ---kasanga---, sekitar bulan Maret atau April. Itu artinya Hari Raya Nyepi tahun 2025 ini dirayakan sebagai tahun baru saka 1947. Adapun bulan-bulan yang ada dalam kalender tahun saka : Bulan ke-1 : KASA, jatuh pada sekitar bulan Juli Bulan ke-2 : KARO, sekitar Agustus Bulan Ke-3 : KATIGA, sekitar September Bulan ke-4 : KAPAT, sekitar Oktober Bulan ke-5 : KALIMA, sekitar Nopember Bulan ke-6 : KANEM, sekitar Desember Bulan ke-7: KAPITU, sekitar Januari Bulan ke-8: KAWULU, sekitar Februari Bulan ke-9 : KASANGA, sekitar Maret Bulan ke-10 : KADASA, sekitar April Bulan ke-11: JIESTHA, sekitar Mei Bulan ke-12 : SADHA, sekitar Juni

Mirza Mirwan

Beberapa anggota DPR Amerika dari Partai Republik -- Timothy Burchett (R - Tennessee, dapil 2), Victoria Spartz (R - Indiana, dapil 5) dan Warren Davidson (R - Ohio, dapil 8), untuk menyebut beberapa nama -- yang selama dua pekan terakhir bersuara keras mengritik Elon Musk dengan DOGE-nya, ternyata sémélékété juga. Mereka hanya ngomong keras di luar Gedung Capitol. Begitu dihadapkan pada kewajiban untuk membuat keputusan penting lewat voting, mereka mengikuti suara kebanyskan sejawatnya dari GOP. Dalam pemungutan suara untuk meloloskan RAPBN Selasa malam kemarin, mereka juga setuju. Padahal RAPBN itu jelas-jelas berpihak pada Elon Musk dan kroninya (berupa pengurangan pajak) dan merugikan hampir 100 juta warga Amerika yang bergantung pada jaminan sosial yang dipangkas gila-gilaan, $880 miliar, atau lebih dari setengahnya. Satu-satunya anggota DPR dari GOP yang menolak hanyalah Thomas Massie yang dua minggu terakhir tak terdengar mengritik Elon Musk. Massie ikut menolak bersama seluruh anggota dari Demokrat (seorang anggota berhalangan hadir). RAPBN yang oleh Nancy Pelosi disebut sebagai "the cruel budget" itu lolos dengan suara 217 - 215. Dua kursi DPR kosong. Malam itu juga Nancy Pelosi memposting cuitan di X : "Tonight House Republicans passed a budget with steals taxpayers dollars from Medicaid to gave tax breaks to their billionaire donors and big corporations. Their cruel budget raises cost for those already struggling to make ends meet -- but Republicans voted for it

Tivibox

Lukisan "Tikus Garuda" Beberapa waktu lalu sebelum kasus korupsi Pertamina ini terungkap, sebuah lukisan dipamerkan di Badri Gallery Banjarmasin. Lukisan karya pelukis Rokhyat itu menggambarkan seekor tikus berada dalam jubah burung garuda, atau viral disebut tikus garuda. Lukisan itu sempat diturunkan dari pameran dengan alasan keamanan, tetapi rencananya akan dipasang kembali. Ternyata hari ini lukisan itu memang sangat tepat menggambarkan kondisi negeri ini. Naluri seniman memang tajam.

Dasar Goblik

Pak Dahlan..Supir yang membawa anda pernahkah dia tersenyum.?

Tivibox

Selamat sore Bapak Mario Oplos dan oplas ternyata mirip Oplos = mencampur aduk sesuatu, kw yg bagus dan kw 2 agar jadi kelihatan bagus Oplas = operasi plastik, agar bagian-bagian tubuh kelihatan lebih muda atau halus Oplos dan oplas sama-sama bertujuan memanipulasi Kasus oplos sudah sering terjadi dan yang sekarang yang paling heboh Kasus oplas pernah heboh tahun 2018 bahkan sampai ke meja hijau Waktu itu hebohnya karena menjelang pilpes....

Johannes Kitono

SIM KELILING. Pagi ini di Cafe Anggrek selain diskusi menarik. Ada juga permainan jadul. Adu Buah Kranji ( Dialium Indum ). Dua biji buah dibenturkan dua orang pemain. Pemenangnya adalah yang buahnya masih utuh,tidak pecah seperti punya lawannya. Pemenangnya Notaris Agus. Rekornya 20 kranji lawan pecah kulitnya. Semua kalah, kecuali Albert yang kian su.Tidak berani adu jadi belum kalah,pikirnya. Dari TA langsung ke Citra land perpanjang SIM A. Aneh bin ajaib. Surat Keterangan Sehat dr Rosi dari KTA tidak berlaku. Surat Sehat hanya dari dokter yang dirujuk Polri. Padahal pertanyaan dokter alumni UPV hanya normatif saja. Dan suruh tebak angka kelas TK. Biaya SIM A hanya Rp.60 ribu. Interview dokter, foto dll Rp.165 ribu, total Rp.225 ribu.. Cukup murah dibanding pakai calo. Tentu lebih murah lagi kalau semua dokter yang punya STR dan SIP. Berlaku juga Surat Keterangan Sehatnya. Tentu akan meringankan beban pemilik SIM. Semoga IDI dan Kapolri bisa kolaborasi. Semua dokter boleh bikin Suket Sehat. Tentu tidak termasuk dokter hewan. Semoga Semuanya Hidup Berbahagia.

Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺

MENGAPA INVESTOR TIONGKOK TERTARIK INVEST DI ETHIOPIA? Ethiopia semakin menarik perhatian investor asing, termasuk dari Tiongkok, berkat beberapa faktor kunci. 1). Pertama, stabilitas sosial yang meningkat sejak 2018, termasuk rekonsiliasi domestik dan perdamaian dengan Eritrea, menciptakan lingkungan yang lebih kondusif untuk investasi. 2). Kedua, dengan populasi 115 juta, lebih dari 70% di antaranya berusia di bawah 30 tahun, Ethiopia memiliki tenaga kerja muda yang terampil, berkat kebijakan pendidikan yang fokus pada teknologi dan sains. 3). Privatisasi perusahaan milik negara, seperti Ethiopian Airlines dan proyek infrastruktur, membuka peluang baru bagi investor. 4). Lokasi strategis Ethiopia sebagai penghubung antara Eropa - Asia - Timur Tengah, serta peran Ethiopian Airlines dalam menghubungkan Afrika dengan dunia, semakin memperkuat daya tariknya. 5). Ethiopia juga memiliki akses ke energi murah dan terbarukan, dengan potensi menghasilkan lebih dari 60.000 megawatt dari sumber daya alam. Proyek Grand Ethiopian Renaissance Dam (GERD) diharapkan dapat meningkatkan kapasitas energi dan mengangkat jutaan orang dari kemiskinan, mendukung integrasi ekonomi regional.

Juve Zhang

Per Pebruari 2025 Ethiopia penduduk nya 134 juta.... dahsyat naiknya..... kelaparan sudah hilang..... pertanian maju....bursa pertanian nya canggih....petani tahu harga komoditas cukup dari HP.....ini konon bikin rakyat makmur.....yg stabil kopi.... ekspor utama nya... sistem pertanian modern belajar ke negara lain....lahan luas....air cukup dari berbagai bendungan PLTA membuat Ethiopia makmur.....plus 3300 investasi Tiongkok disana membuat mereka gak kurang kerjaan dan melupakan AK47.....gak ada tawuran....gak ada Ormas main tambang batubara.... tambang nya tak ada..... wkwkwk....benar benar negara semangat nya membangun negeri....bukan. mengoplos Rakyat nya agar pada menjerit kesakitan.....melon di oplos ke Pink.....dijual harga Pink.... Pertabit dijual jadi PerTAMAK... semua TAMAK....di negeri Vanuatu barat daya ....nafsu Setan sudah di ubun ubun.....melihat sapi mulus langsung pwrkosaaa....ini negeri perlu banyak yg baca Kitab suci sambil menghadap tembok.....mirip photo pak Bos..... mungkin Doa beliau pindahkan setan setan Ethiopia ke seberang lautan.....hinggap nya malah di Vanuatu...... Amsiong!!!!!!....wkwkwk

Johannes Kitono

Tikus Pertamina. Baru saja Presiden meresmikan Danantara. Seolah .meniupkan Angin Surga buat rakyat Indonesia. Dan kemarin judul CHD Danantara Kubur. Sikap skeptis juragan disway mewakili mereka yang masih waras otaknya. Cita cita boleh setinggi langit tapi harus juga. Lihat potensi SDM saat ini. Contohnya, belum lewat 24 jam. Kejagung sudah tangkap 7 petinggi Pertamina. Tepatnya Tikus Pertamina yang hobbynya sedot minyak Ron 90. Then kencing jadi Ron 92. Tidak tanggung tanggung. Sudah terhitung Rp.200 Triliun. Ini mega korupsi ditahun 2018 - 2023. Entah tahun sebelumnya berapa triliun lagi.Ironisnya, diantara Tikus korup itu adalah Aktivis 98. Anaknya Riza Chalid, Raja Minyak juga terlibat.Pemain lama yang dampingi Setya Novanto. Dalam drama " Papa Minta Saham " di Freeport. Sebagai institusi Pertamina harus bertanggung jawab.Jangan ngeles dengan kata oknum.Bukan hanya kualitas BBM yang merusak mobil dan motor. Kualitas udara jelek akibat rendahny mutu BBM. Merusak kesehatan masyarakat dan timbulkan segala macam penyakit. Hakim yang adil selain hukum koruptor. Juga harus menghukum Pertamina yang telah gagal. Mengawasi tata kelola Komisaris dan Direksinya. Para pemakai BBM layak mendapat subsidi. BBM harga subsidi untuk kerugiannya. Misalnya, selama 5 tahun Pertalite dipatok Rp.5000,/ liter dan Pertamax Rp.7.500,- / liter. Dan disetiap SPBU ada contoh warna Pertalite dan Pertamax. Biar masyarakat ikut mengontrol kualitas BBM. Semoga Semuanya Hidup Berbahagia.

 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Komentar: 123

  • Leong Putu
    Leong Putu
    • MULIYANTO KRISTA
      MULIYANTO KRISTA
    • Leong Putu
      Leong Putu
  • Tivibox
    Tivibox
  • Abdul Halim
    Abdul Halim
    • Fa Za
      Fa Za
    • MZ ARIFIN
      MZ ARIFIN
    • MZ ARIFIN
      MZ ARIFIN
  • Ulik Kopi
    Ulik Kopi
  • Er Gham 2
    Er Gham 2
    • MZ ARIFIN
      MZ ARIFIN
  • Er Gham 2
    Er Gham 2
  • Johannes Kitono
    Johannes Kitono
  • Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺
    Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺
  • Udin Salemo
    Udin Salemo
  • Hendro Purba
    Hendro Purba
  • MZ ARIFIN
    MZ ARIFIN
  • Everyday Mandarin
    Everyday Mandarin
    • Everyday Mandarin
      Everyday Mandarin
  • yea aina
    yea aina
  • Juve Zhang
    Juve Zhang
  • Juve Zhang
    Juve Zhang
  • Juve Zhang
    Juve Zhang
  • Juve Zhang
    Juve Zhang
  • Jimmy Marta
    Jimmy Marta
  • Juve Zhang
    Juve Zhang
  • Juve Zhang
    Juve Zhang
  • Er Gham 2
    Er Gham 2
  • Juve Zhang
    Juve Zhang
  • Er Gham 2
    Er Gham 2
    • Er Gham 2
      Er Gham 2
  • Jimmy Marta
    Jimmy Marta
  • Er Gham 2
    Er Gham 2
  • Lagarenze 1301
    Lagarenze 1301
    • Fa Za
      Fa Za
  • Er Gham 2
    Er Gham 2
    • Dasar Goblik
      Dasar Goblik
  • Abdul Halim
    Abdul Halim
    • Dasar Goblik
      Dasar Goblik
  • sinung nugroho
    sinung nugroho
  • thamrindahlan
    thamrindahlan
  • Tivibox
    Tivibox
  • Wilwa
    Wilwa
  • Jimmy Marta
    Jimmy Marta
  • Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺
    Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺
  • Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺
    Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺
  • thamrindahlan
    thamrindahlan
  • Kopi Hitam
    Kopi Hitam
  • Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺
    Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺
  • Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺
    Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺
    • MZ ARIFIN
      MZ ARIFIN
  • Beny Arifin
    Beny Arifin
  • Mbah Mars
    Mbah Mars
    • MULIYANTO KRISTA
      MULIYANTO KRISTA
  • Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺
    Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺
  • Linggar Baero
    Linggar Baero
    • MZ ARIFIN
      MZ ARIFIN
  • Beny Arifin
    Beny Arifin
    • MZ ARIFIN
      MZ ARIFIN
  • Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺
    Agus Suryonegoro III - 阿古斯·苏约诺
    • Beny Arifin
      Beny Arifin
  • Alex Ping
    Alex Ping
  • Warung Faiz
    Warung Faiz
  • kausar azima
    kausar azima
  • yea aina
    yea aina
  • Er Gham 2
    Er Gham 2
    • Wilwa
      Wilwa
  • Er Gham 2
    Er Gham 2
  • Fiona Handoko
    Fiona Handoko
    • yea aina
      yea aina
  • Lagarenze 1301
    Lagarenze 1301
  • Muh Nursalim
    Muh Nursalim
    • MZ ARIFIN
      MZ ARIFIN
  • Juve Zhang
    Juve Zhang
  • Forsandy Kurniawan David
    Forsandy Kurniawan David
  • Jo Neca
    Jo Neca
  • Mirza Mirwan
    Mirza Mirwan
    • Mirza Mirwan
      Mirza Mirwan
    • Jokosp Sp
      Jokosp Sp
  • Tivibox
    Tivibox
  • Juve Zhang
    Juve Zhang
  • Juve Zhang
    Juve Zhang
  • Juve Zhang
    Juve Zhang
    • Jokosp Sp
      Jokosp Sp
    • MZ ARIFIN
      MZ ARIFIN
  • DeniK
    DeniK
  • Lagarenze 1301
    Lagarenze 1301
  • Gerring Obama
    Gerring Obama
  • djokoLodang
    djokoLodang
  • Wilwa
    Wilwa
  • Jokosp Sp
    Jokosp Sp
    • Wilwa
      Wilwa
    • Jokosp Sp
      Jokosp Sp
  • Mirza Mirwan
    Mirza Mirwan
    • Jokosp Sp
      Jokosp Sp
    • Wilwa
      Wilwa
  • Er Gham 2
    Er Gham 2
  • Lagarenze 1301
    Lagarenze 1301
    • Er Gham 2
      Er Gham 2
    • Em Ha
      Em Ha
    • Jokosp Sp
      Jokosp Sp
  • Er Gham 2
    Er Gham 2
  • Er Gham 2
    Er Gham 2
    • Wilwa
      Wilwa
  • Er Gham 2
    Er Gham 2
    • Er Gham 2
      Er Gham 2
    • Er Gham 2
      Er Gham 2
  • Lègég Sunda
    Lègég Sunda
  • djokoLodang
    djokoLodang
  • Leong Putu
    Leong Putu
    • Lègég Sunda
      Lègég Sunda
    • MULIYANTO KRISTA
      MULIYANTO KRISTA
  • Antonio Samaran
    Antonio Samaran
  • Achmad Faisol
    Achmad Faisol
  • djokoLodang
    djokoLodang
  • abi nadine
    abi nadine
  • bitrik sulaiman
    bitrik sulaiman
  • MULIYANTO KRISTA
    MULIYANTO KRISTA
    • Leong Putu
      Leong Putu
    • MULIYANTO KRISTA
      MULIYANTO KRISTA
  • MZ ARIFIN
    MZ ARIFIN
    • MZ ARIFIN
      MZ ARIFIN
    • MZ ARIFIN
      MZ ARIFIN

Berita Terkait