Jadwal Uber Cup dan Thomas Cup Indonesia, Target Juara Grup!

Jadwal Uber Cup dan Thomas Cup Indonesia, Target Juara Grup!

Jaswal Uber Cup dan Thomas Cup Indonesia, Rabu 11 Mei 2022--@pbsibadiminton_ina

JAKARTA, DISWAY.ID - Tim bulutangkis Indonesia akan tampil pada pertandingan terakhir fase grup di Uber Cup dan Thomas Cup pada Rabu 11 Mei 2022.

Laga ini sudah tidak mempengaruhi kelolosan kedua tim ke babak Perempat Final, namun sangat penting untuk menentukan juara Grup A.

Ya, pada laga ini, tim putri Indonesia akan tampil lebih dulu pada pertandingan terakhir Grup A Uber Cup 2022 melawan Jepang.

BACA JUGA:Liverpool Gagal 'Kudeta' Manchester City di Puncak Klasemen

BACA JUGA:Indonesia Hajar Timor Leste 4-1, Ini Klasemen Sementara SEA Games 2021

Pertandingan ini akan digelar di Lapangan 1 Impact Arena, Nonthaburi, Thailand, mulai pukul 09.00 WIB.

Jepang sementara ini memuncaki klasemen Grup A diikuti Indonesia di posisi kedua. 

Sementara itu tim putra Indonesia juga akan melakoni laga terakhir Grup A Thomas Cup pada siang nanti.

Tim Thomas Indonesia akan menghadapi Korea Selatan di Lapangan 1 Impact Arena, Nonthaburi, Thailand, mulai pukul 14.00 WIB. Laga ini juga sangat krusial karena akan menentukan juara Grup A.

BACA JUGA:Resmi! Erling Haaland Gabung Manchester City 1 Juli 2022

BACA JUGA:Kabar Baik! Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 28 Resmi Dibuka

Berikut Jadwal Indonesia di Uber dan Thomas Cup Rabu 11 Mei:

Uber Cup/09.00 WIB/ Jepang vs Indonesia/ Lapangan 1 Impact Arena, Thailand

Thomas Cup/14.00 WIB/ Indonesia vs Korea Selatan/ Lapangan 1 Impact Arena, Thailand

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads