Ditreskrimum Polda Metro Jaya Dijabati Kombes Pol Hengki Haryadi, Visi dan Misinya Sangat Jelas!

Ditreskrimum Polda Metro Jaya Dijabati Kombes Pol Hengki Haryadi, Visi dan Misinya Sangat Jelas!

Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Hengki Haryadi-Ntmcpolri-

JAKARTA, DISWAY.ID - Posisi Direktur Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya berganti peran. Kali ini Kombes Pol Hengki Haryadi yang akan memimpin divisi tersebut.

Kombes Pol Hengki menggantikan peran yang sebelumnya dijabat oleh Brigjen Pol Tubagus Ade Hidayat.

Rotasi jabatan ini tertuang dalam Surat Telegram Kapolri dengan Nomor ST/747/IV/KEP/2022 tertanggal 13 April 2022.

BACA JUGA:Ngeri, 8 Mobil Alami Kecelakaan Beruntun di Tol Ancol, Penyebabnya Sering Dilalaikan Pengemudi!

Surat tersebut ditandatangani oleh AS SDM Polri Irjen Wahyu Widada.

Prosesi serah terima jabatan (Sertijab) sendiri digelar di Gedung Promoter Polda Metro Jaya pada Jumat, 13 Mei 2022.

Upacara sertijab dipimpin langsung oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran.

Usai menerima jabatan barunya, Kombes Pol Hengki tak banyak berkomentar prihal visi dan misi yang akan ia jalankan.

BACA JUGA:Terungkap! Ini Alasan Pemerintah Thailand Legalkan Ganja untuk Warganya, Hanya untuk Keperluan Medis Ya

Dia hanya mengatakan bakal membuat Jakarta bersih dari premanisme.

“Jakarta bebas premanisme,” kata Hengki kepada wartawan.

Dia kemudian langsung menaiki mobilnya, lalu meninggalkan awak media.

Selaku Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan turut angkat bicara.

BACA JUGA:Covid-19 Korea Utara Meledak 187.800 Orang Dirawat di Ruang Isolasi, Diperkirakan Akan Meninggal 3.500 Orang

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads